Coppa Italia

Nasib Juventus Disingkirkan Empoli di Coppa Italia, Bianconeri Bisa tanpa Trofi Musim Ini

Musim ini, Juventus kurang beruntung. Dari Liga Champions Juventus pun sudah tersingkir di fase grup. Teranyar dari Coppa Italia tersingkir.

Editor: Salomo Tarigan
ARSIP TwitterX/Juventus
DUEL JUVENTUS: Juventus duel lawan AC Milan di Pekan ke-20 Serie A 2024-2025, Minggu (19/1/2025). di Perempatfnal Coppa Italia, Juventus keok lewat drama adu penalti ada Empoli, Kamis (27/2/2025) dini hari. 

TRIBUN-MEDAN.com - Musim ini, Juventus kurang beruntung.

Untuk meraih Scudetto sangat sulit karena berada berada i peringkat 4.

Juve tertinggal jauh dari Inter Milan, pemuncak klasemen dan 2 pesaing di atasnya.

Dari Liga Champions Juventus pun sudah tersingkir di fase grup.

Teranyar dari Coppa Italia, Juventus tersingkir. Bianconeri keok lewat drama adu penalti, Kamis (27/2/2025) dini hari.

Juventus di kepelatihan Thiago Motta kelihatannya telah membuang kesempatan terakhir meraih trofi pada musim ini setelah tersingkir dari Coppa Italia.

Baca juga: SKOR AKHIR Real Sociedad vs Real Madrid, Gol Endrick Penentu Kemenangan Los Blancos

Dalam upaya mempertahankan gelar juara Coppa Italia yang diraih pada musim lalu, Juventus sebetulnya mendapatkan jalur yang paling enak dibandingkan para rival.

Bagan pertandingan membuat Juventus hanya perlu menyingkirkan Empoli untuk sampai ke semifinal.

Empoli hanya tim papan bawah di Liga Italia musim ini dengan menempati zona degradasi klasemen Serie A.

 

Di lain pihak, AC Milan harus melewati AS Roma sementara Inter Milan kebagian Lazio pada perempat final.

Namun, Juventus ternyata tidak mampu melalui tantangan mudah itu.

Secara memalukan, pasukan Thiago tersingkir setelah gagal mengalahkan Empoli pada Rabu (26/2/2025).

Untuk pertama kalinya, Randal Kolo Muani dan Dusan Vlahovic bermain bersama sejak menit pertama.

Akan tetapi, Si Nyonya Tua malah tampil tidak tajam.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved