Liga Spanyol
LIVE SCORE Live Streaming Barcelona vs Rayo Vallecano 1-0 Sedang Berlangsung, Link Live Liga Spanyol
Tonton pertandingan siaran langsung Barcelona vs Rayo Vallecano. Babak pertama usai, Barcelona sementara unggul 1-0.
Penulis: Salomo Tarigan | Editor: Salomo Tarigan
TRIBUN-MEDAN.com - Sedang berlangsung laga Barcelona vs Rayo Vallecano.
Liga Spanyol (LaLiga) 2024/2025 matchday ke-24 menyajikan Barcelona vs Rayo Vallecano, Selasa (18/2/2025).
Tonton pertandingan siaran langsung Barcelona vs Rayo Vallecano.
Babak pertama usai, Barcelona sementara unggul 1-0.
Gol Blaugrana tercipta dari titik penalti.
Robert Lewandowski yang bertindak sebagai algojo, sukses mengekseskui bola pada menit 28.
Anda dapat menyaksikan duel Barcelona vs Rayo Vallecano via link live di artikel ini.
Robert Lewandowski dkk menjamu Rayo Vallecano di Stadion Olimpiade Lluis Companys.
Jadwal siaran langsung Barcelona vs Rayo Vallecano kick-off dimulai pukul 03.00 WIB.
Situasi saat ini menguntungkan bagi Barcelona untuk kembali ke puncak klasemen, terutama setelah Real Madrid dan Atletico Madrid bermain imbang
Jika mampu mengamankan kemenangan atas Vallecano, pasukan Hansi Flick akan naik ke posisi pertama LaLiga.
Saat ini, Barcelona menempati peringkat ketiga dengan 48 poin dari 23 laga, mencetak 64 gol, dan kebobolan 26 kali.
Baca juga: Klasemen Terkini Liga Inggris Usai Liverpool, Arsenal Menang, Chelsea dan Man United Kalah
Mereka tertinggal tiga poin dari Real Madrid yang berada di puncak, tetapi unggul dalam produktivitas gol.
Sejauh ini, El Real baru mencetak 52 gol dengan catatan kebobolan 23 kali.
Secara statistik, Barcelona memiliki peluang besar untuk mengamankan tiga poin.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Barcelona-vs-valencia-4-2-lewandowski.jpg)