Breaking News

Liga Champions Asia

Bangkok United Menyala di Liga Champions Asia 2, Pratama Arhan Kembali Berkontribusi

Arhan memiliki peran penting saat Bangkok United menahan imbang Sydney FC dengan skor 2-2.

True Bangkok United
LAMPARAN ARHAN - Pemain True Bangkok United, Pratama Arhan melakukan long throw-in. 

Arhan mencetak assist penting nan berkelas yang berbuah gol di menit akhir babak kedua bagi Bangkok United.

Pratama Arhan memberikan assist kepada Thitipan Puangchan yang lantas mencetak gol kedua Bangkok United di laga ini.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas U-20 Indonesia vs Iran, Prediksi Susunan Pemain Pilihan Indra Sjafri

Pada akhirnya, Bangkok United bisa menahan imbang Sydney FC dengan skor 2-2.

Bisa dibilang, Arhan memberikan dampak instan bagi tim asal Thailand tersebut.

Pasalnya ia baru dimasukkan pada menit ke-85 oleh pelatih Bangkok United.

Arhan masuk menggantikan Peerapat Notchaiya yang dipasang sebagai starter.

Sekira 10 menit beraksi di lapangan, Arhan beroperasi agak ke area depan permainan Bangkok United.

Eks pemain PSIS Semarang ini terlibat dalam skema segitiga.

Pratama Arhan memberikan assist kepada Thitipan Puangchan yang juga pandai memanfaatkan ruang sempit di dalam kotak penalti.

Selain gol dari Thitipan, Bangkok United juga mencetak angka dari pemain asingnya, Richairo Zivkovic.

Zivkovic menuntaskan sebuah tendangan penalti yang didapat pada menit ke-50.

(Tribun-Medan.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved