Medan Terkini

Sosok Rektor USM, Prof Ivan Elisabeth Dikukuhkan Jadi Guru Besar

Rektor Universitas Sari Mutiara (USM) Prof. Dr. Ora Ivan Elisabeth Purba, S.H., M. Kes dikukuhkan menjadi Guru Besar bidang Ilmu Kesehatan, Kamis (6/2

|
TRIBUN MEDAN/ISTIMEWA
PENGUKUHAN GURU BESAR - Rektor Universitas Sari Mutiara (USM) Prof. Dr. Ora Ivan Elisabeth Purba, S.H., M. Kes dikukuhkan menjadi Guru Besar bidang Ilmu Kesehatan, Kamis (6/2/2025). Dalam orasi Ilmiahnya Prof Ivan menyampaikan hal mengenai Kota Sehat: Kontribusi Daerah Menuju Indonesia Emas 2045. 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Rektor Universitas Sari Mutiara (USM) Prof. Dr. Ora Ivan Elisabeth Purba, S.H., M. Kes dikukuhkan menjadi Guru Besar bidang Ilmu Kesehatan, Kamis (6/2/2025).

Prof Dr. Ivan Purba menyampaikan orasi ilmiahnya bertajuk "Kota Sehat: Kontribusi Daerah Menuju Indonesia Emas 2045". 

Dikemukakannya bahwa sangat penting adanya inovasi dalam bidang kesehatan untuk meningkatkan kualitas pelayanan terhadap masyarakat.

"Pencapaian saya sebagai Guru Besar ini bukanlah hanya sebuah prestasi pribadi, tetapi juga bentuk tanggung jawab untuk terus berkontribusi dalam dunia akademik den pembangunan kesehatan di Indonesia," ujarnya.

la menyatakan upaya pengembangan daerah perlu didasarkan pada suatu perencanaan yang matang dan terkoordinasi dengan baik dalam jangka panjang, bertahap, komprehensif, dan sistematik, serta memperhatikan potensi wilayah setempat. 

"Perkembangan Kota Sehat di Sumatera Utara masih perlu mendapat perhatian pemerintah," jelasnya.

Prof Ivan menyampaikan intensifikasi promosi Kota Sehat dalam meningkatkan partisipasi masyarakat perlu dilakukan secara simultan dengan kegiatan pengembangan Kota Sehat melalui stakeholders di tingkat kecamatan dan desa/kelurahan bahkan RW dan RT.

"Pembelajaran yang dapat dipetik dari pandemi COVID-19 selama tahun 2020-2023 dalam mengatasi tantangan adalah perlunya keseriusan pemerintah pusat dan daerah dalam melaksanakan program Kota Sehat yang efektif dan efisien dengan didukung oleh pendanaan, sumber daya manusia yang memadai, kerja sama lintas program dan lintas sektor serta pihak terkait lainnya, dan peran serta masyarakat," paparnya.

Ketua Yayasan USM Indonesia, Parlindungan Purba, turut menyampaikan kebanggaannya atas pencapaian Rektor USM Indonesia dan diharapkan menjadi inspirasi bagi civitas akademika pada umumnya dan di USM Indonesia pada khususnya.

"Kami berharap pencapaian sosok akademisi dan pemimpin USM Indonesia yang kita banggakan ini akan memberikan dampak besar bagi dunia pendidikan serta membawa USM Indonesia semakin maju," ungkapnya.

Menurutnya, konsep Kota Sehat yang dibawa Prof. Ivan dalam orasi ilmiahnya merupakan hal luar biasa dalam konteks luas, bukan hanya di suatu daerah atau sehat dari satu sisi saja.

"Menariknya disini Prof Ivan mengangkat kontribusi daerah. Secara teknis juga cukup bagus dan bermanfaat bagi perkembangan masyarakat sebagai masukan untuk pemerintah," jelasnya.

Disini juga menjelaskan bagaimana konsep kesehatan yang dirancang bukan hanya melalui tatanan kota tetapi juga pola atau gaya hidup masyarakatnya.

"Secara sederhana pengelolaan sampah di suatu daerah saja belum jelas Perdanya. Nah melalui usulan ini kita harapkan banyak hal bisa dikembangkan bukan hanya soal sampah. Menciptakan kota yang nyaman," pungkasnya.

(cr26/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved