Timnas Indonesia
2 Sosok Ini Calon Asisten Pelatih Lokal Gabung Bersama Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
Salah satu kandidat yang telah melakukan seleksi sebagai asisten pelatih lokal untuk Timnas Indonesia adalah Zulkifli Syukur.
TRIBUN-MEDAN.com - Calon asisten pelatih lokal membantu Patrick Kluivert di Timnas Indonesia mulai terungkap siapa sosoknya.
Ketua Badan Tim Nasional (BTN) PSSI, Sumardji, mengatakan bahwa seleksi asisten pelatih lokal untuk membantu Patrick Kluivert bakal berlangsung hingga Selasa (4/2/2025).
Salah satu kandidat yang telah melakukan seleksi sebagai asisten pelatih lokal untuk Timnas Indonesia adalah Zulkifli Syukur.
Pelatih Persela Lamongan di Liga 2 2024-2025 ini mengunggah foto bersama Patrick Kluivert dan jajaran asisten pelatih Timnas Indonesia seperti Alex Pastoor, Denny Landzaat, dan Gerald
Baca juga: Jadwal Liverpool vs Tottenham Siapa Menang, Prediksi Skor Susunan Pemain The Reds vs Spurs
Menyusul unggahan tersebut, Sumardji berbicara blakblakan terkait asisten pelatih lokal untuk Timnas Indonesia ini.
Menurutnya, untuk posisi asisten pelatih lokal memang tersedia dua tempat.
Oleh karena itu, seleksi ini dilakukan dengan cermat untuk memilih siapa yang terbaik.
“Hari ini kami menyeleksi asisten pelatih lokal dan besok untuk pelatih fisik,” ujar Sumardji kepada awak media termasuk BolaSport.com di Gedung Nusantara I DPR RI, Senin (3/2/2025).
Pria yang juga menjabat sebagai manajer Timnas Indonesia ini mengatakan bahwa seleksi dilakukan elama dua hari.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Bawa Al Nassr Pesta Gol Atas Al Wasl, Sejarah si Raja Sundul Muncul
Apabila sudah ada yang terpilih, orang-orangnya akan diumumkan secara resmi oleh PSSI.
“Dari beberapa nama yang mengikuti seleksi itu, tentu nanti akan diumumkan secara resmi oleh PSSI,” jelas Sumardji.
“Yang pasti dari proses seleksi itu pasti akan dipilih orang yang terbaik dari yang terbaik,” ucapnya.
Dari beberapa nama yang beredar, Sumardji membenarkan ada 2 orang yang menjadi kandidat bakal mengisi posisi sebagai asisten Patrick Kluivert.
Baca juga: UPDATE Liga Inggris - Chelsea Kembali Masuk 4 Besar Klasemen, Posisi Man City Tergeser
Ada nama Zulkifli Syukur dan Kurniawan Dwi Yulianto.
Seperti diketahui, Kurniawan Dwi Yulianto belum lama ini meninggalkan klub asal Italia, Como 1907, dan telah diumumkan bergabung ke Timnas U-20 Indonesia.
2 Sosok Calon Asisten Pelatih Timnas Indonesia
Timnas Indonesia
Patrick Kluivert
Kurniawan Dwi Yulianto
| Daftar Nama 3 Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Jadi Sorotan Media Vietnam |
|
|---|
| LIVE SCORE Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Jam 20.00 WIB, Akses di Sini Hasil Laga Uji Coba via HP |
|
|---|
| SIARAN Langsung Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Malam Ini, Menanti Ramuan Terbaik Indra Sjafri |
|
|---|
| Media Irak Beberkan Jesus Casas Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia |
|
|---|
| LINK Nonton Live Streaming Timnas U-22 Indonesia Vs Mali Jam 20.00 WIB, Akses di Sini via HP |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Jajaran-pelatih-timnas-indonesia.jpg)