Karo Terkini

Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek 2025, Okupansi Hotel di Berastagi Meningkat

Di musim libur panjang akhir bulan Januari yang juga bertepatan dengan peringatan Isra Mi'raj dan menyambut tahun baru Imlek 2025.

|
Penulis: Muhammad Nasrul | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN MEDAN/MUHAMMAD NASRUL
PERAYAAN IMLEK DI TANAH KARO - Suasana di pintu masuk dan lobby Hotel Sinabung Hills Berastagi yang dihiasi ornamen khas tahun baru Imlek, Selasa (28/1/2025). Di musim libur panjang peringatan Isra Mi'raj dan menyambut tahun baru Imlek 2025, okupansi hotel di Berastagi tunjukkan tren positif. (TRIBUN MEDAN/MUHAMMAD NASRUL) 

TRIBUN-MEDAN.com, KARO - Di musim libur panjang akhir bulan Januari yang juga bertepatan dengan peringatan Isra Mi'raj dan menyambut tahun baru Imlek 2025, suasana di kawasan wisata Berastagi, Kabupaten Karo, tampak ramai dikunjungi wisatawan.

Pantauan www.tribun-medan.com, wisatawan dari berbagai daerah sudah memasuki Berastagi mulai Minggu (26/1/2025) kemarin hingga hari ini di hari ketiga liburan, Selasa (28/1/2025).

Kondisi ini, tentunya berbeda jauh dibandingkan dengan musim libur perayaan Natal dan Tahun Baru beberapa waktu lalu.

Dimana, saat libur pergantian tahun kemarin suasana kawasan wisata Berastagi sangat minim wisatawan yang datang dampak dari bencana tanah longsor.

Trend peningkatan wisatawan yang berkunjung di momen libur panjang ini, sangat disambut baik oleh para pelaku usaha di bidang wisata terutama penyedia jasa perhotelan.

Selama musim libur kali ini, diketahui okupansi di beberapa hotel yang ada di Berastagi cukup meningkat dibandingkan dengan libur pergantian tahun beberapa waktu lalu.

Seperti yang diungkapkan oleh Syahriadi, Manager Operasional Hotel Sinabung Hills Berastagi, yang mengaku jika tamu yang menginap pada libur kali ini cukup meningkat.

Dikatakannya, peningkatan tamu sudah mulai melakukan pemesanan kamar mulai dari Jumat (24/1/2025).

"Di libur panjang ini, yang bertepatan dengan peringatan Isra Mi'raj dan tahun baru Imlek cukup baik, ada peningkatan beberapa persen. Jika dibandingkan dengan tahun baru kemarin, sangat jauh berbeda," ujar Syahriadi, Selasa (28/1/2025).

Dijelaskan Syahriadi, di momen libur panjang kali ini okupansi di hotel yang berada di Jalan Kolam Renang, Berastagi tersebut rata-rata berada di angka 70 persen.

 Sampai saat ini, dirinya menjelaskan pihaknya melihat para tamu yang datang menginap didominasi berasal dari wisatawan domestik.

"Masih dari seputaran Kota Medan dan daerah lain, kita lihat rata-rata tamu domestik," katanya.

Menjelang hari terakhir libur panjang pada Rabu (29/1/2025) esok, dijelaskan Syahriadi pihaknya melihat dari tingkat pemesanan kamar masih cukup tinggi.

Selama tiga hari libur panjang ini, pihaknya melihat tingkat hunian cukup rata dan tidak ada peningkatan yang sangat signifikan di hari tertentu.

Di tempat terpisah, General Manager Hotel Internasional Sibayak Berastagi Achmad Zulham mengungkapkan hal yang tak jauh berbeda.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved