Breaking News

Berita Internasional

Pasutri Curi Bayi yang Baru Lahir, Pura-pura Baru Melahirkan dan Bikin Pesta Kelahiran

Viral sepasang suami istri membawa kabur seorang bayi yang baru lahir. Mereka mengambil bayi tersebut dari bangsal bersalin di sebuah rumah sakit.

Penulis: Randy | Editor: Randy P.F Hutagaol
mirror.co.uk
Tangkapan kamera pengawas pasangan suami istri mencuri bayi dari rumah sakit. 

TRIBUN-MEDAN.com - Viral sepasang suami istri membawa kabur seorang bayi yang baru lahir.

Mereka mengambil bayi tersebut dari bangsal bersalin di sebuah rumah sakit.

Dilansir dari mirror.co.uk, Kamis (23/1/2025) tindakan mereka membuat keluarga bayi tersebut ketakutan.

Bayi mungil, Sofia, diculik dari klinik Sacro Cuore di Cosenza, sebuah kota di Italia, sekitar pukul 6 sore pada hari Selasa.

Bayi tersebut diambil dan dibawa kabur hanya 24 jam setelah dia dilahirkan.

Polisi mengidentifikasi kedua pelaku bernama Rosa Vespa (51) dari Cosenza, dan Aqua Moses (43) dari Senegal.

Keduanya ditemukan dan ditangkap sekitar tiga jam setelah meninggalkan klinik swasta tersebut dengan membawa sang bayi.

Bayi perempuan yang baru lahir itu berhasil diselamatkan.

Pihak klinik mengatakan bahwa Vespa dan Moses mengakses fasilitas medis dengan mengaku sebagai kerabat yang sedang menjenguk bayi yang baru lahir.

Saksi mata mengatakan bahwa wanita tersebut berpura-pura menjadi perawat anak.

Dia mengatakan kepada ibu bayi itu bahwa dia perlu membawa bayinya ke bangsal pediatri untuk pemeriksaan.

Namun, itu semua adalah tipu muslihat untuk mengambil Sofia.

Pelaku kemudian melarikan diri dari rumah sakit.

Rekaman kamera pengawas dari klinik menunjukkan bahwa wanita itu menggendong bayi.

Dia kemudian memasukkan anak itu ke dalam kereta dorong yang ditempatkan di koridor.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved