Berita Viral
NASIB Ayah yang Tak Sengaja Bakar Putrinya di Sumsel Gegara Rp100 Ribu, Terancam 15 Tahun Penjara
Beginilah nasib Alimun Jaya (36) ayah yang tak sengaja bakar putrinya di Sumsel gegara tuduh mencuri uang Rp100 ribu
Akibat tindakan tersebut, korban mengalami luka bakar serius di bagian punggung, wajah, serta tangan.
Tidak hanya itu, tersangka juga mengalami luka bakar di kedua tangannya saat mencoba melepaskan pakaian korban yang terbakar. Korban segera dilarikan ke Rumah Sakit DKT Baturaja untuk mendapatkan penanganan medis.
Baca juga: PENYEBAB Menteri Dikti Satryo dan Istrinya Didemo Anak Buahnya, Disebut Suka Nampar dan Main Pecat
Setelah kejadian tersebut, sambung Kasat Reskrim, pihaknya menerima laporan dari masyarakat, lalu Kapolsek Rambang Lubai, AKP Supriadi Garna, SH, MH, memerintahkan Kanit Reskrim Ipda Noky Juliawan, SH, bersama tim Opsnal Elang Lubai untuk segera bertindak.
Tersangka berhasil diamankan di Polsubsektor Lubai Ulu bersama barang bukti berupa botol plastik berwarna hijau dan kaos biru yang dikenakan korban.
Atas perbuatannya Tersangka AJ terancam akan dijerat dengan Pasal 80 ayat (2) Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak, dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara.
(*/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/PENGAKUAN-Alimun-Ayah-Bakar-Putri-Kandungnya-di-Sumsel-Berawal-karena-Rp100-Ribu-Hilang-Tak-Sengaja.jpg)