Berita Viral

SOSOK DJ Leony Ang, Diduga Meninggal di Kebakaran Glodok Plaza, Beri Klarifikasi: Gue Masih Hidup

Inilah sosok DJ Leony Ang, seorang DJ yang dikabarkan meninggal dunia dalam kebakaran di Plaza Glodok, Tamansari, Jakarta Barat pada Rabu (15/1/2025).

Editor: Liska Rahayu
Kolase Tribun Trends
SOSOK DJ Leony Ang, Diduga Meninggal di Kebakaran Glodok Plaza, Beri Klarifikasi: Gue Masih Hidup 

TRIBUN-MEDAN.com - Inilah sosok DJ Leony Ang, seorang DJ yang dikabarkan meninggal dunia dalam kebakaran di Plaza Glodok, Tamansari, Jakarta Barat pada Rabu (15/1/2025).

Namun kabar itu telah dibantah sendiri oleh DJ Leony Ang melalui akun media sosial miliknya.

Dalam unggahannya, DJ Leony Ang menyebut jika korban meninggal bernama Maudy.

Maudy disebut-sebut sebagai DJ wanita di diskotek di Plaza Glodok.

Namun netizen salah menduga dan mengira bahwa DJ Leony Ang yang meninggal dunia.

Bahkan akun TikTok DJ Leony Ang pun ramai dikomentari ucapan duka oleh netizen.

“Ka oniiii,” tulis akun DJ Thalia dengan emoji menangis.

Kemudian DJ Leony Ang pun membalas komentar netizen yang menyebut dirinya meninggal dunia.

Ia mengabarkan kalau dirinya tidak tewas dalam insiden itu.

“Masih idup gw,” tulisnya.

Rupanya DJ Leony Ang merupakan DJ yang cukup terkenal di Golden Crown yang kini bernama Tiyara.

"Gais klarifikasi yah.

Saya masih sehat dan tidak sedang di kawasan itu, turut berduka cita," lanjutnya menegaskan.

DJ Leony Ang sendiri diketahui bernama Leony Anggraenie yang akrab disapa Leony Ang atau Ony.

Ia merintis karir sebagai DJ sejak tahun 2010.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved