Polrestabes Medan
Pelajar Tawuran Bawa Senjata Tajam Diamankan Polisi di Medan
Petugas Patroli Presisi Polrestabes Medan mengamankan tiga pelajar yang diduga terlibat tawuran, lengkap dengan barang bukti senjata tajam, sepeda
TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN-Polrestabes Medan semakin agresif dalam mengintensifkan Patroli Presisi untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap terjaga. Pada Senin (13/1) sore, tim Patroli Presisi Polrestabes Medan berhasil menggagalkan aksi tawuran pelajar dan menangkap sejumlah pelaku di Jalan Menteng Raya Gang Rahayu.
Bermula dari laporan masyarakat yang diterima sekitar pukul 17.20 WIB, yang menginformasikan adanya sekumpulan pelajar yang diduga akan melakukan tawuran. Menanggapi laporan tersebut, tim patroli segera meluncur ke lokasi dan berhasil mengamankan tiga pelajar beserta barang bukti berupa senjata tajam.
Tiga pelajar yang diamankan adalah JS (17) dari Jalan Harapan Pasti, MLT (16) dari Gang Karoja Tanjung Morawa, dan IG (17) dari Dusun 1 Desa Negara. Barang bukti yang ditemukan antara lain satu sepeda motor, celurit, dan dua handphone. Mereka langsung digiring ke Polsek Medan Area untuk proses lebih lanjut.
Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, S.I.K., S.H., M.H, memberikan apresiasi atas respons cepat Tim Patroli Presisi Polrestabes Medan. "Respons cepat seperti ini sangat dibutuhkan masyarakat. Patroli Presisi Polrestabes Medan telah terbukti efektif dalam mencegah kejahatan jalanan. Kami mengimbau kepada orang tua agar lebih perhatian terhadap aktivitas anak-anaknya, agar tidak terjerumus dalam tindakan yang melanggar hukum," ujar Kombes Pol Hadi Wahyudi, mengacu pada arahan Kapolda Sumut Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, S.I.K., M.H.
Keberhasilan ini menjadi peringatan tegas bagi pelaku kejahatan jalanan bahwa polisi tidak akan mentolerir tindakan yang meresahkan masyarakat. Polda Sumut berkomitmen untuk terus meningkatkan patroli dan mempererat sinergi dengan masyarakat, guna menciptakan lingkungan yang lebih aman dan kondusif.(Jun-tribun-medan.com).
| Pengungkapan Cepat Polsek Medan Kota: 3 Pelaku Ditangkap, Ungkap Pencurian Mobil hingga Langkat |
|
|---|
| Temuan Mayat Tersungkur di Titi Gantung, Bobby Lalu Ditangkap Polsek Medan Timur dalam 10 Menit |
|
|---|
| Gerak Cepat Polisi Medan Timur, Dua Daun Pintu Dicari, Penadah Dihampiri Baik-Baik |
|
|---|
| Polrestabes Medan Bongkar Perdagangan Beruang Madu Awetan: Jejak Jaringan Online & Perburuan Pemasok |
|
|---|
| Polrestabes Medan Buka Tabir Kematian Ade Silvia: Cemburu Hubungan Sejenis, Tusuk Diri Pakai Gunting |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/sepeda-motor-dan-handphone.jpg)