Timnas Indonesia
Sudah Dipecat PSSI, Shin Tae-yong Ternyata Belum Balik ke Korsel, Kedapatan Bareng Aktor Indonesia
pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong nampak belum pulang ke kampung halaman, Korea Selatan.
TRIBUN-MEDAN.com - Mantan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong ternyata belum pulang ke kampung halaman, Korea Selatan meski sudah dipecat dari jabatannya.
Shin Tae-yong justru kedapatan bersama aktor terkenal Ganindra Bimo baru-baru ini lewat postingan di Instagram.
Dalam unggahan video di Instagram @karbida_fc pada Minggu (12/1/2025), Shin Tae-yong memberikan tanda tangan ke jersey timnas Indonesia yang dipakai Ganindra Bimo.
Jersey timnas Indonesia memiliki name set T Y Shin dengan nomor punggung tujuh.
"Akhirya, ketemu sama coach @shintaeyong7777 dan jerseynya dilegalisir langsung.
Baca juga: AC Milan Tanggung Beban Finansial 1 Pemain, Terikat Kontrak Tanpa Main Buat Rossoneri
"Terima kasih ya coach untuk semua yang udah diberikan untuk Indonesia.
"Lima tahun ini penuh momen luar biasa, dari kerja keras, disiplin, sampai mental juara yang coach tanamkan di tim kami.
"Coach membawa harapan baru dan membuat kami bermimpi lebih besar.
"Izinkan kami melanjutkan perjuangan ini bersama Coach Patrick Kluivert.
Baca juga: JADWAL Siaran Liga Inggris Tengah Pekan Ini, Nottingham Vs Liverpool, Arsenal Vs Tottenham
"Doakan kami bisa meneruskan semangat dan fondasi yang sudah coach STY bangun.
"We love u (kami mencintai Anda)," tulisnya.
Shin Tae-yong diberhentikan menjadi pelatih kepala timnas Indonesia pada Senin (6/1/2025).
Ia pertama kali ditunjuk sebagai pelatih timnas Indonesia pada Januari 2020.
Sejumlah prestasi telah ditorehkan untuk timnas Indonesiaselama lima tahun.
Timnas Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2020.
| Daftar Nama 3 Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Jadi Sorotan Media Vietnam |
|
|---|
| LIVE SCORE Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Jam 20.00 WIB, Akses di Sini Hasil Laga Uji Coba via HP |
|
|---|
| SIARAN Langsung Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Malam Ini, Menanti Ramuan Terbaik Indra Sjafri |
|
|---|
| Media Irak Beberkan Jesus Casas Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia |
|
|---|
| LINK Nonton Live Streaming Timnas U-22 Indonesia Vs Mali Jam 20.00 WIB, Akses di Sini via HP |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Shin-tae-yong-piala-aff-2024.jpg)