Liga Thailand

Pratama Arhan Gabung Klub Top Usai Dilepas Suwon FC, Diprediksi Akan Bersinar di Liga Thailand

Kabar terbaru pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan mendapat klub baru setelah dilepas klub Korsel Suwon FC.

Editor: Salomo Tarigan
BolaSport.com
Bek Kiri Timnas Indonesia, Pratama Arhan 

TRIBUN-MEDAN.com - Kabar terbaru pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan mendapat klub baru setelah dilepas klub Korsel Suwon FC.

Pemain gelandang kiri tersebut bergabung bersama klub elite Thailand, Bangkok United FC.

Publik Thailand antusias menyambut kedatangan Pratama Arhan yang jadi rekrutan klub papan atas Bangkok United FC.

Masa depan Pratama Arhan usai dilepas Suwon FC akhirnya terkuak, raja lemparan ke dalam Timnas Indonesia ini berlabuh ke Thailand.

Pratama Arhan resmi bergabung Bangkok United FC, klub papan atas Liga Thailand yang saat ini duduk di peringkat kedua klasemen.

Kabar bergabungnya Arhan dibagikan lewat media sosial resmi klub pada Selasa (7/1/2025), ia akan mengenakan nomor punggung 21. 

"Selamat Datang! Perkenalkan, Pratama Arhan, bek kiri Timnas Indonesia," tulis Bangkok United FC dalam unggahannya.

"Sejatinya Bangkok United telah mencapai kesepakatan untuk merekrut Pratama Arhan. Bek kiri muda berusia 23 tahun yang bermain untuk timnas Indonesia."

"Ini adalah rekrutan pertama untuk persiapan leg kedua musim 2024/25," imbuh mereka.

Antusias klub ini sangat besar, Pratama Arhan bahkan diramal bakal bersinar di Liga Thailand dengan spesialisasi yang dimiliki.

Arhan tak hanya memperkuat tim secara defensif, tetapi juga ofensif dalam serangan termasuk menggunakan lemparan ke dalamnya.

 

Bergabung dengan para pemain terbaik di skuad Bangkok Angels, Arhan diyakini menjadi senjata baru mematikan klub ini.

"Kedatangan Pratama Arhan akan memperkuat sisi kiri tim. Dengan gaya gameplay ofensif yang agresif," tulis Bangkok United FC lagi.

"Permainan defensif yang sulit (ditembus) dengan keunggulannya juga karena mampu melakukan lemparan jarak jauh."

Sumber: SuperBall.id
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved