Berita Internasional

Berselisih soal Uang Tip, Pengantar Pizza Ngamuk dan Tikam Wanita Hamil

Viral seorang pengantar pizza nekat menikam pelanggan. Hal tersebut diduga terjadi karena perselisihan mengenai uang tip.

Penulis: Randy | Editor: Randy P.F Hutagaol
mirror.co.uk
Brianna Alvelo diduga menyerang seorang ibu hamil. 

TRIBUN-MEDAN.com - Viral seorang pengantar pizza nekat menikam pelanggan.

Hal tersebut diduga terjadi karena perselisihan mengenai uang tip.

Dilansir dari mirror.co.uk, insiden tragis itu terjadi di Florida.  

Pelaku bernama Brianna Alvelo yang berusia 22 tahun.

Dia ditangkap atas dugaan penyerbuan rumah dengan senjata api, percobaan pembunuhan, penculikan, dan penyerangan.

Hal itu yang diperparah setelah serangan yang dituduhkan terjadi pada hari Minggu malam.

Polisi menanggapi insiden mengejutkan di sebuah hotel di Kissimmee.

Setibanya di sana, polisi mengatakan bahwa mereka menemukan korban yang telah ditikam beberapa kali.

Wanita tersebut dilarikan ke rumah sakit dan saat ini dalam keadaan stabil.

Diketahui bahwa korban pada saat itu sedang mengandung.

Detektif dari unit kejahatan dengan cepat mengidentifikasi Alvelo sebagai tersangka.

Pihak berwajib kemudian menahan pengantar pizza wanita tersebut.

Dilaporkan bahwa pelaku menjadi marah karena uang tip yang diberikan korban kepadanya.

Pada hari sebelumnya, wanita hamil itu memesan pizza dari sebuah restoran.

Diketahui bahwa makanan tersebut seharga 550 ribu rupiah.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved