Berita Seleb

Ternyata Memang Serius, Nikita Mirzani Tersinggung Disebut Pacari Berondong: Hidup Lo yang Gimmick

Bahkan Nikita Mirzani memberi balasan menohok soal komentar miring asmaranya bersama Matthew Gilbert.

Instagram @matthewgilbertw
Matthew Gilbert dan Nikita Mirzani. 

Selebgram Matthew Gilbert beri jawaban terkait tudingan gimmick pacaran dengan Nikita Mirzani.

Baik netizen hingga rekan Matthew Gilbert dan Nikita Mirzani sempat mengira hubungan keduanya hanya gimmick semata.

Hal tersebut disampaikan Matthew Gilbert pada acara FYP Trans7, Jumat (20/12/2024).

 "Keluarga sudah tahu, teman juga sudah tahu, ya ada yang ngucapin selamat ada juga yang bilang gimmick," jelas Matthew.

Menurut pria yang berprofesi model ini, hubungannya dengan Nikita bukanlah gimmick.

Ia justru berharap dirinya dengan Nikita bisa melangkah ke jenjang serius.

"Ya kita happy sih, ya sudah jalanin saja kalau misalnya berjodoh siapa yang tahu kan?," sambungnya

Matthew menjelaskan dirinya sempat takut dengan Nikita.

 Sebagaimana ibu kandung Lolly yang terkenal dengan artis kontroversial.

"Iya sempat takut, tapi ternyata aslinya nggak (yang kita pikirkan). Beda banget sama pas ketemu langsung," ungkapnya.

Matthew mengatakan ada yang berbeda dari sosok Nikita.

Kepribadian Nikita yang baik dan tidak sombong membuatnya jatuh cinta. 

"Ya dia orangnya baik, aku suka dengan personality-nya dia, asli dia baik banget kok, nggak seperti yang orang-orang pikirkan di luaran," tandasnya.

(*/ Tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram Twitter dan WA Channel

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved