Berita Viral
VIRAL Pengendara Motor Heran Ditilang Rp 1 Juta Lebih Gegara SIM Tak Aktif dan Tak Pakai Helm
Seorang pengendara motor kena tilang Rp 1,25 juta gegara Surat Izin Mengemudi (SIM) sudah tak aktif lagi viral di media sosial.
TRIBUN-MEDAN.com - Seorang pengendara motor kena tilang Rp 1 juta gegara Surat Izin Mengemudi (SIM) sudah tak aktif lagi viral di media sosial.
Selain SIM tak aktif, pengendara ini juga tidak menggunakan helm.
Seperti diketahui, pelanggaran lalu lintas yang dilakukan pengemudi di jalan raya bisa kena tilang polisi lalu lintas.
Hal itu dialami pengendara motor yang kena denda tilang Rp1,25 juta.
Kejadian yang dialami pengendara itu pun viral usai diunggah akun Instagram @lagi.viral.
Ia ditilang karena masa berlaku (SIM) sudah tidak aktif, dan yang dibonceng tidak menggunakan helm.
"Lagi ramai di medsos pemotor mengeluh kena denda Rp1,25 juta di Kota Padang Panjang. Disebutkan pengendara melanggar aturan lalu lintas pada Selasa (24/12/2024)," tulis akun tersebut.
Pada video tersebut, petugas memberikan penjelasan mengenai pasal yang dilanggar dan denda yang harus dibayarkan melalui virtual account BRI.
Baca juga: IPDA Rudy Soik Akhirnya Batal Dipecat dari Polri, Sempat Viral Gara-gara Bongkar Kasus BBM Ilegal
Baca juga: Libur Nataru, Arus Lalulintas di Simpang Kayu Besar Tanjung Morawa Ramai Lancar
Petugas menjelaskan, denda tilang yang dikenakan, sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Di mana SIM mati dikenakan denda paling banyak Rp1 juta.
Lalu penumpang juga tidak menggunakan helm dikenakan denda paling banyak Rp250.000.
Menanggapi kejadian itu, Budiyanto selaku pemerhati masalah transportasi dan hukum menjelaskan duduk perkara.
Ia mengatakan, SIM merupakan bukti legitimasi kompetensi seseorang untuk mengemudikan kendaraan sesuai jenis golongannya.
"Bukti seseorang telah memiliki SIM bahwa setiap pengemudi pada saat ada pemeriksaan petugas wajib menunjukan SIM secara fisik."
"Apabila SIM sudah mati, secara hukum bahwa yang bersangkutan tidak memiliki SIM," ucap Budiyanto, Jumat (27/12/2024), dikutip dari Kompas.com.
| KRONOLOGI Alex Iskandar Ayah Tiri Bunuh Alvaro Akhiri Hidup, Permisi ke Toilet Alasan Sudah Ngompol |
|
|---|
| MOMEN Alex Iskandar Akhiri Hidup Setelah Akui Bunuh Anak Tirinya Alvaro, Akui Perbuatan ke Polisi |
|
|---|
| KELAKUAN NAF Setelah Bunuh Janda Tua Gegara Ditagih Utang, Posting di Kafe, Dikenal Suka Foya-Foya |
|
|---|
| POLISI Sita Pakaian AKBP Basuki dan Levi di Kos, Barang Bukti Ungkap Penyebab Kematian Dosen Untag |
|
|---|
| KASUS KEMATIAN Bocah RAF Diduga Dianiaya Ibu Tiri, Ayah Sebut Jatuh Kamar Mandi, Ibu Kandung Curiga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/VIRAL-Pengendara-Motor-Ditilang-Rp-1-Juta-Gegara-SIM-Tak-Aktif.jpg)