Berita Viral
SOSOK dan Profil Hasto Kristiyanto Sekjen PDIP Jadi Tersangka KPK dalam Kasus Suap Harun Masiku
Berikut sosok dan profil Hasto Kristiyanto Sekjen PDIP yang ditetapkan jadi tersangka oleh KPK atas kasus dugaan suap Harun Masiku
Hasto pun pernah menjadi Project Director PT Prada Nusa Perkasa.
Kariernya di politik dimulai ketika menjadi anggota PDIP.
Pada 2002, Hasto Kristiyanto menjabat sebagai wakil sekretaris Bidang II Media Massa dan Penggalangan DPP PDIP.
Kemudian, ia menjadi anggota DPR RI Fraksi PDIP.
Pada Pemilu 2004, Hasto Kristiyanto terpilih sebagai anggota DPR dari daerah pemilihan Ngawi, Magetan, Ponorogo, Pacitan dan Trenggalek, Jawa Timur.
Saat itu, Hasto Kristiyanto menjabat di Komisi VI yang menangani perdagangan, perindustrian, investasi dan koperasi untuk masa jabatan 2004-2009.
Sementara di PDIP, Hasto Kristiyanto sempat menjabat sebagai Wakil Sekretaris PDIP.
Lantas, ia diamanahi menjadi Sekjen PDIP, menggantikan Tjahjo Kumolo.
Baca juga: SEKJEN Hasto Kristiyanto Ditetapkan Tersangka Suap Kasus DPO Harun Masiku, DPIP: Politisasi Hukum
PDIP Sebut Ada Pihak yang Mau Ambil Alih Partai
Juru Bicara PDI Perjuangan (PDIP), Chico Hakim mengatakan penetapan Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto sebagai tersangka oleh KPK dianggap politisasi hukum.
Di antaranya sebagai upaya ambil alih PDIP oleh pihak tertentu.
"Kalau dugaan untuk mentersangkakan Sekjen sudah sejak lama. Sangat jelas ada upaya untuk mengganggu PDI Perjuangan dengan tujuan menenggelamkan atau mengambil alih," ujar Chico saat dikonfirmasi, Selasa (24/12/2024).
Chico mengungkit adanya sejumlah sprindik yang sedang diusut oleh penegak hukum kepada para ketua umum partai politik. Namun, kasus itu tidak ada kelanjutannya sesuai mereka merapat mendukung pemerintah.
"Ketika ada ancaman sprindik pada beberapa ketua umum partai lain, kemudian menyerah dan ikut arus kebijakan/pilihan/dukungan suatu kekuatan itu bukti nyata poltisasi hukum," katanya.
Ia pun menuturkan hanya PDIP yang tidak pernah mau tunduk dengan ancaman penjara bagi setiap kadernya. Sebaliknya, partai berlambang banteng itu akan terus melawan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/SOSOK-dan-Profil-Hasto-Kristiyanto-Sekjen-PDIP-Jadi-Tersangka-KPK-dalam-Kasus-Suap-Harun-Masiku.jpg)