Liga Inggris
Marcus Rashford Disarankan Pergi dari Man United, Sudah Layak Hijrah ke Klub Baru
Murray merasa pergi dari Man United adalah opsi terbaik bagi Rashford untuk menyelamatkan kariernya sekaligus mengembalikan kecintaannya terhadap sepa
TRIBUN-MEDAN.com - Marcus Rashford disarankan pergi dari Manchester United demi kariernya lebih baik seiring tengah bermasalah dengan Ruben Amorim.
Hal itu disarankan Mantan pemain Liga Inggris, Glenn Murray.
Marcus Rashford baru-baru ini ditendang pelatih Ruben Amorim dari skuad Manchester United.
Penyerang asal Inggris itu tak masuk skuad dalam tiga laga terakhir Setan Merah.
Secara berturut-turut, Rashford absen dalam pertandingan melawan Manchester City, Tottenham Hotspur, dan terkini Bournemouth.
Amorim telah menjelaskan alasannya mencoret Rashford usai duel kontra Man City.
Baca juga: Luis Suarez Kena Semprot Suporter Barcelona Usai Traktir Pemain Atletico Madrid Makan Malam Gratis
Rashford dicoret karena tidak maksimal dalam sesi latihan.
Namun, Rashford kemudian membalas pernyataan Amorim dengan mengisyaratkan akan pergi dari Old Trafford.
Juru taktik asal Portugal itu mengaku tak senang dengan pernyataan tersebut.
Mulai dari situ, hubungan keduanya ditengarai memburuk sehingga Rashford kembali tak masuk daftar susunan pemain (DSP) Man United ketika berhadapan dengan Tottenham dan Bournemouth.
Baca juga: Ramai Hastag Shin Tae-yong Out Usai Gagal di Piala AFF, Manajer Timnas Indonesia: Salah Sasaran Itu
Dari tiga laga tanpa penyerang berusia 27 tahun itu, Man Unitedtercatat hanya meraih satu kemenangan atas Man City.
Sementara dua sisanya berakhir dengan kekalahan di tangan Tottenham dan Bournemouth.
Situasi yang dialami Rashford kemudian dikomentari oleh Glenn Murray.
Mantan penyerang Crystal Palace, Bournemouth, dan Brighton & Hove Albion itu meyakini bahwa ini adalah waktu yang tepat bagi Rashford untuk meninggalkan Man United.
Murray merasa pergi dari Man United adalah opsi terbaik bagi Rashford untuk menyelamatkan kariernya sekaligus mengembalikan kecintaannya terhadap sepak bola.
Baca juga: Jadwal Boxing Day Liga Inggris Manchester City vs Everton, Chelsea, Man United dan Liverpool Main
| SAHAM Oxford United Kini Dikuasai Erick Thohir, Media Lokal Minta Dibelikan Pemain Baru |
|
|---|
| LIGA INGGRIS - Manchester United Ditinggalkan Sesko Bisa sampai Akhir Tahun, Amorim Dibuat Pusing |
|
|---|
| JADWAL Liga Inggris Sabtu/Minggu Ini 22-25 November 2025, Newcastle Vs Man City, MU Vs Everton |
|
|---|
| Awal Ditemukan Slip Gaji di Mobil, Ketahuan Gaji Raheem Sterling Fantastis Padahal Belum Pernah Main |
|
|---|
| LIGA INGGRIS - Dibuat Malu Man City, Liverpool Back-to-Back Buat Rekor Buruk sebagai Juara Bertahan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Rashford-man-united-2023.jpg)