Liga Italia

PREDIKSI Skor Lazio Vs Inter Milan Dini Hari, Tuan Rumah Perkasa di Kandang, Inter Bisa Menang?

Duel big match Lazio vs Inter Milan bakal digelar di Stadion Olimpico pada pukul 02.45 WIB.

Twitter/INter Milan
Inter Milan pesat gol 3-0 di markas Empoli pada pekan ke-10 Liga Italia 2024-2025 

TRIBUN-MEDAN.com - Big match akan tersaji di Liga Italia 2024-2025 pekan ke-16 yang mempertemukan Lazio vs Inter Milan, Senin (16/12/2024) malam waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.

Duel Lazio vs Inter Milan bakal digelar di Stadion Olimpico pada pukul 02.45 WIB.

Pertandingan Lazio vs Inter Milan dapat disaksikan secara live streaming oleh Vidio.com.

Duel Lazio vs Inter Milan diprediksi akan berlangsung sengit.

Inter sang juara bertahan datang membawa modal apik dengan 9 laga tak terkalahkan di Liga Italia.

Sementara tim tuan rumah juga tampil mengesankan di tiga kompetisi yang berbeda.

Baca juga: FAM Resmi Tunjuk Peter Cklamovski Pelatih Timnas Malaysia, Eks Tangan Kanan Pelatih Tottenham

Setelah beruntun mengalahkan Napoli di Coppa Italia dan Serie A, Lazio berhasil memperpanjang catatan unbeaten di Liga Eropa dengan membekap Ajax 3-1 dan menghuni puncak klasemen fase liga.

Selain itu, Lazio juga memiliki performa seram saat bermain di kandang.

Dari 14 laga kandang terakhir, Lazio hanya dua kali gagal meraih kemenangan yakni saat ditahan imbang Ludogorets di UEL, dan diimbangi AC Milan di Liga Italia.

Meski begitu, Inter Milan tak perlu khawatir dengan catatan ciamik Lazio di kandang tersebut.

Sebab berdasarkan head to headnya Inter hanya kalah dua kali dalam delapan pertemuan terakhir atas Lazio.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - AC Milan Gagal Menang Pakai Jersei Retro, Como Kalahkan AS Roma

Adapun Lazio kini berada di posisi kelima tabel Serie A dengan 31 poin dari 15 pertandingan, sama seperti Fiorentina di peringkat keempat dan Inter Milan di posisi ketiga, namun baru bermain 14 kali.

Ketiganya terpaut empat angka dari Napoli di ranking kedua dan enam poin dari Atalanta di urutan pertama, yang telah bertanding sebanyak 16 kali.

Menarik dinantikan pemenang duel panas Lazio vs Inter Milan tersebut.

Baca juga: Liga Spanyol - Barcelona Keok dari Leganes, Hansi Flick Masuk Kutukan yang Sama dengan Xavi

Prediksi Skor

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved