Piala AFF 2024
Media Vietnam Berkoar Komentari Marselino Ferdinan Diganjar Kartu Merah, Indonesia Gagal Menang
Skuad Garuda gagal memanfaatkan status tuan rumah dan Marselino Ferdinan mendapat kartu merah.
TRIBUN-MEDAN.com - Performa Marselino Ferdinan bersama Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 jadi sorotan, media Vietnam tak segan melontarkan kritik pedas untuk sosoknya.
Marselino Ferdinan harus mandi lebih cepat saat Timnas Indonesia menuai hasil imbang melawan Laos pada matchday kedua fase Grup B ASEAN Cup 2024.
Bertanding di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12/2024), skuad Garuda gagal memanfaatkan status tuan rumah dan Marselino Ferdinan mendapat kartu merah.
Timnas Indonesia harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-69 usai Marselino diganjar kartu kuning kedua oleh wasit asal Jepang, Hiroki Kasahara.
Dengan begitu, dipastikan bahwa Marselino akan absen di pertandingan selanjutnya fase grup ini melawan Vietnam pada Minggu (15/12/2024).
Kepastian ini tentu merugikan Timnas Indonesia, pasalnya lawan yang dihadapi selanjutnya adalah Vietnam, tim yang membantai Laos di laga sebelumnya.
Kondisi ini menjadi sorotan publik Vietnam, kartu merah Marselino pun jadi bahan untuk menyerang Timnas Indonesia, terutama kondisi psikis pemain.
Bagi media Vietnam, kehilangan Marselino Ferdinan merupakan kekalahan besar yang dialami Timnas Indonesia sebelum bertanding melawan mereka.
Marselino diakui sebagai salah satu talenta terbaik Tanah Air, di saat skuad Garuda menurunkan para pemain muda di turnamen yang dulunya bernama Piala AFF ini.
Baca Juga: Media Vietnam Ejek Timnas Indonesia Nggak Bisa Kalahkan Laos: Sedih Ya?
"Timnas Indonesia mengalami kekalahan besar sebelum melawan Timnas Vietnam," tulis TheThao247.vn.
"Skuad Garuda kehilangan penyerang andalannya saat bertamu ke Vietnam dalam lanjutan fase Grup B Piala AFF 2024."
Marselino Ferdinan mendapat kartu merah dan dipastikan akan absen pada laga berikutnya melawan Vietnam pada 15 Desember," imbuh mereka.
Publik Vietnam mengakui bagaimana berbahaya Timnas Indonesia dengan Marselino Ferdinan di dalamnya, bagaikan bencana bagi mereka.
Namun di ASEAN Cup 2024, performa pemain Oxford United itu dinilai tidak sesuai dengan ekspektasi banyak pihak terhadapnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Marselino-timnas-u-20-indonesia-selebrasi.jpg)