ASEAN Cup 2024
Maarten Paes Absen, Vietnam Lebih Percaya Diri Hadapi Timnas Indonesia di Piala AFF
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tidak mengikutsertakan sang kiper andalan Maarten Paes. Vietnam lebih percaya diri menghadapi indonesia
TRIBUN-MEDAN.com - Vietnam kelihatan lebih percaya diri menghadapi skuad timnas Indonesia di ASEAN Cup atau Piala AFF 2024.
Pasalnya, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tidak mengikutsertakan sang kiper andalan Maarten Paes.
Media Vietnam, Soha, menilai absennya Maarten Paes membela timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 menjadi kabar baik bagi negaranya.
Kepastian absennya Maarten Paes diumumkan langsung oleh Ketum PSSI, Erick Thohir, belum lama ini.
Erick Thohir ingin Maarten Paes menikmati waktu libur.
Seperti yang diketahui, kiper FC Dallas itu baru saja mebela timnas Indonesia melawan Jepang dan Arab Saudi pada bulan ini.
Baca juga: GOL Cristiano Ronaldo, Bomber Produkti di Usia 39 Tahun, Al Nassr Taklukkan Al Gharafa 3-1
"Tidak, saya rasa Maarten Paes sudah berjuang panjang."
"Dia masih liburan di Bali sama pacarnya yang super model itu."
"Jadi, dia lagi di sini, jadi pemain harus ada jedanya, pemain kan bukan robot, pemaih harus memulihkan diri," kata Erick Thohir, dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali.
Kabar ini rupanya disambut baik oleh Soha.
Soha menilai absennya Maarten Paes membuka peluang lebih bagi Vietnam untuk membobol gawang timnas Indonesia.
Baca Juga: Alasan Shin Tae-yong Bawa Banyak Pemain Muda Bela Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 untuk Fokus ke Piala Asia U-23 2026
Sebagai informasi, timnas Indonesia dan Vietnam akan bersaing di Grup yang sama yakni Grup B di ASEAN Cup 2024.
Tiga negara lain yang menempati grup ini ada Laos, Filipina dan Myanmar.
"Absennya Maarten Paes bisa dianggap sebagai kabar baik bagi lawan Indonesia, termasuk Vietnam."
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Kiper-Maarten-pes-timnas.jpg)