Berita Nasional

Cek Rekeningmu, Apakah Termasuk Usai 10 Ribu Rekening Diblokir Terafiliasi Judi Online

Menurut penjelasannya, CekRekening.id nantinya akan diintegrasikan dengan layanan Anti Scam Center (ASC) milik OJK.

kolase Tribunnews.com
Cek Nomor Rekeningmu, Apakah Termasuk? 10 Ribu Rekening Diblokir Diduga Terafiliasi Judol 

"Semua tidak ada toleransi, dan kami meyakini itu karena sudah perintah Pak Presiden bahwa semuanya akan diproses," kata Budi Gunawan di Kantor Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, Rawamangun, Jakarta Timur, dikutip dari Antara, Kamis (14/11/2024).

Saat ini, Polri terus melanjutkan penyidikan untuk mengungkap keterlibatan pihak lain dalam kasus yang mencuat ke publik ini. 

Budi yang akrab disapa BG juga menegaskan tidak akan membiarkan pihak manapun mengintervensi proses penyelidikan yang dilakukan oleh Polri.

Sementara itu, menanggapi isu yang mengaitkan mantan Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setyadi, dalam pusaran kasus ini, Budi Gunawan menyatakan belum ada bukti yang mengarah ke sana.

"Ya kan belum arah ke sana secara terbuka yang disampaikan Polri, kita tunggu saja seperti apa," ujar Budi Gunawan.

3003 Rekening BRI Diblokir

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) mengambil langkah tegas dengan memblokir 3.003 rekening nasabah yang terindikasi digunakan untuk transaksi judi online.

Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya mendukung integritas sistem perbankan sekaligus melindungi nasabah dari aktivitas ilegal yang merugikan.

Komitmen BRI Berantas Judi Online

Direktur Manajemen Risiko BRI, Agus Sudiarto, menjelaskan bahwa pemblokiran rekening dilakukan setelah melalui pemantauan ketat terhadap transaksi mencurigakan.

“BRI berkomitmen penuh untuk mendukung pemberantasan aktivitas judi online serta melindungi masyarakat dan nasabah. Langkah ini merupakan wujud tanggung jawab kami dalam memastikan keamanan sistem keuangan di Indonesia,” kata Agus dalam keterangan resmi, Jumat (15/11/2024).

Sebagai bagian dari pencegahan, BRI telah menerapkan Risk Based Approach yang mencakup kebijakan anti-pencucian uang dan pencegahan pendanaan terorisme (APU PPT).

Sistem Anti Money Laundering (AML) juga digunakan untuk memonitor transaksi mencurigakan, dilengkapi dengan prosedur Enhanced Due Diligence (EDD) untuk analisis lebih mendalam.

Agus menambahkan, BRI juga aktif memantau situs judi online guna mengidentifikasi rekening yang digunakan untuk deposit atau transaksi terkait.

Bukti yang ditemukan dijadikan dasar untuk memblokir rekening-rekening tersebut.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved