Sumut Memilih
DPC PDI Perjuangan Yakin Edy Rahmayadi dan Hasan Basri Sagala Menang di Pakpak Bharat
Dirinya sangat yakin bahwa pasangan Edy Rahmayadi dan Hasan Basri akan meraih suara penuh di Kabupaten Pakpak Bharat.
Penulis: Alvi Syahrin Najib Suwitra | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com, SALAK - DPC PDI Perjuangan Pakpak Bharat menyerukan kepada para kader partai untuk memenangkan pasangan Calon Gubernur - Wakil Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi dan Hasan Basri Sagala.
Hal itu di ungkapkan Ketua DPC PDI Perjuangan Pakpak Bharat, Sonni Berutu dalam Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) yang di gelar di Salah satu hotel yang berada di Kota Salak.
"Kita harus bergerak solid dalam menyapa masyarakat bahwa pasangan Edy - Hasan merupakan pasangan yang terbaik demi Sumut bermartabat, " ujar Sonni Berutu, Minggu (3/11/2024).
Dirinya sangat yakin bahwa pasangan Edy Rahmayadi dan Hasan Basri akan meraih suara penuh di Kabupaten Pakpak Bharat.
"Kita tahu masyarakat antusias pasangan ini. Terlihat dari terbentuknya beberapa komunitas yang bergabung di relawan, " jelasnya.
Selain itu, pihaknya juga akan siap memenangkan pasangan Calon Bupati - Wakil Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor bersama Mutsyuhito Solin.
Sesuai arahan dari DPP melalui DPD Provinsi, pihaknya akan membangun seluruh pengurus mulai dari tingkat kecamatan hingga tingkat desa.
"Pesan khusus dari DPP melalui DPD, diharapkan kepada seluruh struktur pengurus partai tingkat kabupaten, kecamatan, desa untuk solid bergerak memenangkan pasangan Edy - Hasan," tutup Sonni.
(Cr7/tribun-medan.com)
DPC PDI Perjuangan Pakpak Bharat
Edy Rahmayadi
DPC PDI Perjuangan
Pakpak Bharat
Pilgub Sumut
Pilkada
| Bawaslu Deli Serdang Mempersiapkan Diri Hadapi Gugatan Paslon 03 di MK |
|
|---|
| Golkar Surati DPRD Sumut Minta Pelantikan Erni Aryani jadi Ketua DPRD Diproses |
|
|---|
| Ketua Demokrat Sumut Yakin Wali Kota Medan dan Gubernur Terpilih Peduli Pedagang |
|
|---|
| KPU Sumut Sebut Cuaca Buruk Jadi Penyebab Turunnya Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 |
|
|---|
| KPU Sumut Sukseskan Pemilu, Bertaruh Nyawa Lintasi Hutan Liar Habitat Harimau |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Rapat-Kerja-Cabang-Khusus-Rakercabsus-DPC-PDI-Perjuangan-Pakpak.jpg)