MotoGP Malaysia 2024

HASIL Kualifikasi MotoGP Malaysia 2024 - Bagnaia Pole Position, Lap di Luar Nalar Ancaman Martin

Bagnaia mencatatkan waktu lap 1 menit 56,337 detik sekaligus rekor lap baru di Sirkuit Sepang yang mana 0,7 detik lebih cepat dari lap tercepatnya

AFP
Hasil Kualifikasi MotoGP Malaysia 2024, pebalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, berhasil meraih pole position. 

 Sesi Q2 dimulai, Marc Marquez mengawalinya dengan towing ke Francesco Bagnaia yang berada di posisi paling depan pada run pertama.

Empat pembalap bahkan berada di jarak yang berdekatan untuk sama-sama mencali slipstream yakni Bagnaia, Marquez, Fabio Quartararo, dan Alex Rins.

Namun, justru Martin yang berhasil mencatkan waktu paling cepat dengan 1 menit 56,996 detik.

Kegilaan Martin berlanjut dengan mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 56,553 detik.

Martin sudah meninggalkan catatan waktu milik Bagnaia yang berada di urutan kedua dengan selisih 0,527 detik.

Respons yang luar biasa dari Bagnaia untuk menjawab kecepatan Martin.

Bagnaia berhasil menorehkan catatan waktu terbaik dengan 1 menit 56,337 detik dan membuatnya unggul 0,216 detik atas Martin.

Martin sempat mencoba mempertajam catatan waktunya, tetapi gagal pada flying lap terakhinya.

(tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram, Twitter  dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved