Berita Seleb
PERJALANAN KARIR Tetty Manurung, Penyanyi Seriosa Langganan di Istana Negara Meninggal Dunia
Dalam beberapa unggahan terlihat jenazah Tetty Manurung disemayamkan di peti mati dan terlihat beberapa pelayat memberikan penghormatan terakhir.
Daftar lagu yang pernah dirilis Tetty Manurung:
Sudah Suratan (sebagai produser)
Holong Hi (pop Batak)
Nun di Bukit yang Jauh (rohani Kristen)
Jangan Sampai Berpisah
Terbang
Di samping menyanyi, Tetty Manurung juga berprofesi sebagai produser rekaman dan juga dokter gigi.
Baca juga: Polisi Buru Maling Bersenjata Tajam di Patumbak yang Beraksi Bak Spiderman
Dia juga terdaftar sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS), dan menjabat Kepala Bidang Pengendalian Masalah Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Bekasi.
Tetty Manurung merupakan putri dari dr. Mangisara Binsar Hamonangan Manurung dan S. Br. Nainggolan.
Tetty pernah merilis album berisi lagu-lagu rohani Kristen bertajuk "Nun di Bukit yang Jauh".
Tetty Manurung ibu dari seorang putra bernama Firmanto Daniel.
Suami Tetty, Marihot Sibarani, yang sebelumnya telah meninggal dunia
Tetty Manurung kerap membagikan momen bersama adik-adiknya yang bernama Sari, Erwin, dan Mimi.
Ketiganya sama-sama berprofesi sebagai dokter seperti Tetty Manurung.
Nama Tetty Manurung dikenang melalui lagu hitsnya yang berjudul "Jangan Pernah Berpisah".
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Tetty-Manurung-meninggal-dunia-di-usia-59-tahun.jpg)