Berita Viral

Penyanyi Tetty Manurung Meninggal Dunia di Usia 59 Tahun, Dimakamkan di TPU Menteng Pulo Jaksel

Tetty Manurung (59) meninggal dunia di usia 59 tahun pada Senin (28/10/2024) sekitar pukul 00.36 WIB.

Editor: AbdiTumanggor
istimewa
Tetty Manurung (59) meninggal dunia di usia 59 tahun pada Senin (28/10/2024) sekitar pukul 00.36 WIB. (Istimewa) 

Di samping menyanyi, Tetty Manurung juga berprofesi sebagai produser rekaman dan juga dokter gigi.

Dia juga terdaftar sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS), dan menjabat Kepala Bidang Pengendalian Masalah Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Bekasi.

Tetty Manurung merupakan putri dari dr. Mangisara Binsar Hamonangan Manurung dan S. Br. Nainggolan.

Agama yang dianut Tetty Manurung adalah Kristen Prostestan.

Tetty pernah merilis album berisi lagu-lagu rohani Kristen bertajuk "Nun di Bukit yang Jauh".

Tetty Manurung ibu dari seorang putra bernama Firmanto Daniel.

Suami Tetty, Marihot Sibarani, yang sebelumnya telah meninggal dunia.

Tetty Manurung kerap membagikan momen bersama adik-adiknya yang bernama Sari, Erwin, dan Mimi.

Ketiganya sama-sama berprofesi sebagai dokter seperti Tetty Manurung.

Nama Tetty Manurung dikenang melalui lagu hitsnya yang berjudul "Jangan Pernah Berpisah". 

Meski sudah jadi dokter gigi berstatus ASN, Tetty masih kerap mendapat undangan bernyanyi di Istana Negara.

Biasanya Tetty Manurung diajak mendampingi kepala negara saat berkunjung ke luar negeri untuk menghadiri kegiatan-kegiatan budaya. 

Oleh sebab itu, Tetty Manurung cukup terpukul ketika Presiden RI ke-2 Soeharto meninggal dunia pada tahun 2008 karena intensitas kebersamaan mereka.

(*/Tribun-medan.com/Tribuntrends.com)

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved