Liga Inggris

Muncul Nama Xavi Hernandez, 4 Calon Pelatih Man United Pengganti Erik ten Hag

Setidaknya empat nama yang beredar jika Erik ten Hag dipecat sebagai pelatih Manchester United.Di antaranya ada nama Xavi Hernandez.

Editor: Salomo Tarigan
Christof STACHE/AFP
Mantan Pelatih Barcelona Spanyol Xavi Hernandez 

"Kami butuh lebih banyak pemain, yang sering tersedia dan kami harus bekerja sama dalam hal ini," ujar Erik ten Hag.

"Yaitu para pemain, staf pelatih, dan semua staf lainnya. Kami tahu saat kami memiliki mereka, kami adalah tim yang sangat tangguh untuk dilawan dan kami bisa sangat sukses."

Lantas siapa empat nama target Man United yang diproyeksi sebagai pengganti Ten Hag?

nama-nama yang muncul tak begitu mengejutkan.

Mengingat sosok mereka yang sudah lama dikaitkan dengan Setan Merah, namun kabar ini baru sebatas rumor yang merebak di Tanah Britania.

 

Baca juga: TERKUAK 2 Dari 13 Pelaku Rudapaksa Kakak Adik Pernah Digerebek Warga, Sogok Kadus Rp 5 Juta

"Mantan bos Barcelona Xavi, Ruben Amorim dari Sporting Lisbon, mantan kepala Borussia Dortmund Edin Terzic, dan Thomas Frank dari Brentford."

"Semuanya masuk dalam daftar incaran klub yang bermarkas di Stadion Old Trafford ini," tulis Mirror pada Jumat (25/10/2024).

Hasil pertandingan di Stadion London dirasa akan memberi dampak signifikan terhadap status Ten Hag di Teater Impian.

Kondisi Man United yang buruk di awal musim 2024 dinilai cukup bagi manajemen untuk segera mengakhiri kerja sama dengannya.

Dan mendatangkan salah satu dari empat target buruan Man United saat ini, menarik dinantikan kejutan apa yang akan muncul nanti.

(*/TRIBUN-MEDAN.com)

sumber: SuperBall.id, Mirror.co.uk

Baca juga: Jorge Martin Bocorkan Rahasia Ban Kunci Kemenangan di Sirkuit Chang Buriram MotoGP Thailand

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram Twitter dan WA Channel  

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved