PSMS Medan
PSMS Medan Tertinggal 0-1, Gol PSPS Pekanbaru Dicetak Omid Popalzay, Ini Link Live Streamingnya
Tuan rumah, PSMS Medan justru tertinggal atas tamunya, PSPS Pekanbaru dalam lanjutan Liga 2 2024-2025.
TRIBUN-MEDAN.com - Tuan rumah, PSMS Medan justru tertinggal atas tamunya, PSPS Pekanbaru dalam lanjutan Liga 2 2024-2025.
Laga PSMS Medan vs PSPS Pekanbaru digelar, di Stadion Baharuddin Siregar, Sabtu (19/10/2024) sore WIB.
Hasil PSMS vs PSPS Pekanbaru pada babak pertama berakhir dengan skor, 0-1.
Pemain asal Afhganistan itu berhasil melakukan eksekusi dengan baik untuk mencetak gol pada menit ke-17.
Tersentak, PSMS yang memang tampil dominan dalam penguasaan bola meningkatkan serangan.
PSPS hanya bertahan sesekali melakukan serangan balik.
Hingga peluit babak pertama berakhir skor, 0-1 untuk keunggulan PSPS atas PSMS Medan.
Saksikan siaran langsung babak kedua mellaui live streaming TV online, Vidio.com.
Selain itu, update skor melalui link hasil PSMS vs PSPS.
Link score dan live streaming hasil PSMS vs PSPS tersedia pada artikel ini.
Pada laga ini, skuad berbeda ditampilkan dalam line up PSMS Medan vs PSPS Pekanbaru.
Ini menjadi adu jitu racikan dua mantan pelatih Timnas Indonesia.
Di kubu tuan rumah, PSMS Medan ada Nil Maizar, sedangkan di kubu tamu PSPS Pekanbaru ada pelatih Aji Santoso.
Laga ini menjaga asa bagi kedua tim dalam mengamankan Klasemen Liga 2 jelang berakhirnya putaran pertama musim 2024-2025.
PSMS Medan akan mampu merangsek ke posisi runner up jika mampu menang.
Saat ini, PSMS Medan di peringkat kelima dengan sembilan angka.
Sedangkan, PSPS Pekanbaru ada di posisi runner up dengan terpaut dua angka dari pemuncak klasemen Persikota Tangerang.
Rekap Hasil dan Klasemen Liga 2 2024-2025
Pekan 7
- Sriwijaya FC vs PSMS Medan: 0-0
- Persiraja Banda Aceh vs PSPS Pekanbaru: 1-1
Pekan 6
- Dejan FC vs PSMS Medan: 2-2
Pekan 5
- PSMS Medan vs FC Bekasi City: 0-0
- PSPS Riau vs Dejan FC: 2-0
Pekan 4
- PSMS Medan vs Persikabo 1973: 4-1
- Persikota Tangerang vs PSPS Pekanbaru: 4-6
Pekan 3
- PSKC Cimahi vs PSPS Pekanbaru: 1-0
Pekan 2
- Persikota Tangerang vs PSMS Medan: 0-1
- PSPS Pekanbaru vs FC Bekasi City: 1-1
Pekan 1
- PSPS Pekanbaru vs Persikabo 1973: 3-1
- PSKC Cimahi vs vs PSMS Medan: 1-0
Klasemen Liga 2 Grup A
1. Persikota Tangerang: 7 | 12-10 | 13 poin
2. PSPS Pekanbaru: 6 | 12-7 | 11
3. FC Bekasi City: 6 | 5-2 | 11
4. Persiraja Banda Aceh: 6 | 9-6 | 10
5. PSMS Medan: 6 | 7-4 | 9
6. PSKC Cimahi: 6 | 3-6 | 7
7. Dejan FC: 6 | 7-12 | 7
8. Sriwijaya FC: 6 | 6-4 | 6
9. Persikabo 1973: 7 | 11-20 | 3
Line Up PSMS Medan vs PSPS Pekanbaru
PSMS Medan (4-4-2)
31. Fakhurrazi; 66. Irwanto Bajo, 6. Muhammad Revan, 50 Sebastiajan Antic, 23. Fabio Gama Dos Santos, 14. Izmy Yaman Hatuwe, 5. Mohammad Kanu Helmiawan, 21. MDH Ikhsan Chan, 13. Kurniawan, 9. Jacinto Junior Conceicao Cabral, 99. Rachmad Hidayat (kapten)
Pelatih PSMS Medan: Nil Maizar
PSPS Pekanbaru (4-4-2)
61. Rudi Nurdin Rajak; 20. Douglas Cruz, 7. Ilham Syafri Noer, 4. Iman Fathurohman, 3. Rian Ramadan; 17. Isir, 63. Aulia Ramadhan, 6. Faris Adit Saputra, 19. Omid Popalzay (kapten); 30. Arsan Makarin Alhaq, 23. Riki Dwi Saputro
Pelatih PSPS Pekanbaru: Aji Santoso
Berikut link score dan live streaming PSMS Medan vs PSPS Pekanbaru:
(*/TRIBUN MEDAN)
| PSMS Medan Takluk 1-2 dari Sumsel United, Kartu Merah Cadenazzi Jadi Petaka |
|
|---|
| Manajemen PSMS Medan Berduka, Ronny Pasla Sang Legenda Meninggal Dunia |
|
|---|
| PSMS Medan Incar Poin di Markas Sumsel United Meski Didera Krisis Pemain |
|
|---|
| Raih Hasil Buruk dalam 4 Laga Terakhir, Fans Soroti Ketajaman PSMS Medan dan Minta Perubahan |
|
|---|
| Tahan Imbang PSMS 1-1, PSPS Pekanbaru Pulang dengan Rasa Syukur |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Omid-Popalzay-penyerang-PSPS-Pekanbaru-di-Liga-2-musim-2024-2025_.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.