Rutin Bagikan Vitamin dan Bubur, Lapas Narkotika Langkat Pastikan Kesehatan Warga Binaan Terjaga
Lapas Narkotika Langkat mengambil langkah proaktif untuk memastikan kesehatan para WBP dengan membagikan suplemen vitamin dan bubur secara massal.
TRIBUN-MEDAN.com, LANGKAT – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Langkat Kanwil Kemenkumham Sumut mengambil langkah proaktif untuk memastikan kesehatan para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dengan membagikan suplemen vitamin dan bubur secara massal.
Langkah ini dilakukan sebagai upaya pencegahan untuk memastikan kesehatan warga binaan terjaga, Jumat (18/10).
Bertempat di lapangan Lapas Narkotika Langkat, Kepala Seksi bimbingan Narapidana dan Anak Didik, Horas Siregar beserta jajaran membagikan langsung Vitamin kepada seluruh WBP Lapas Narkotika Langkat.
Pembagian tersebut bertujuan agar setiap warga binaan memiliki sistem imun yang sangat bagus serta bisa menangkal berbagai virus.
Sementara itu, Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Langkat, Fauzi Harahap menyampaikan bahwa vitamin yang diberikan adalah gratis alias tidak ada pungutan biaya apapun.
“Karena ini merupakan salah satu pemberian negara untuk seluruh masyarakat Indonesia tanpa terkecuali para warga binaan khususnya di Lapas Narkotika Langkat. Dengan pembagian vitamin ini diharapkan dapat meningkatkan sistem imun WBP untuk mencegah berbagai penyakit baik penyakit yang tidak menular maupun yang menular.” ujar Kalapas.
(*)
Kementerian Hukum dan HAM
Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara
Kemenkumham
Kemenkumham Sumut
Kanwil Kemenkumham Sumut
Lapas Narkotika Langkat
| Bupati Toba Hadiri Penandatanganan MoU Sinergitas Pelaksanaan Pidana Kerja Sosial di Sumatera Utara |
|
|---|
| Klarifikasi Kemenkumham soal Nikita Mirzani Disebut Live di Medsos Padahal dalam Penjara |
|
|---|
| Gara-gara Nikita Mirzani Live Promo Produk dari Sel Penjara, Pejabat Kemenkumham Sibuk Klarifikasi |
|
|---|
| Wujud Transparansi: Imigrasi Medan Lakukan Pengembalian Dana Paspor Pemohon Yang Meninggal Dunia |
|
|---|
| Posbankum Kelurahan Cinta Damai, BPHN Kemenkumham Dorong Mediasi Konflik Warga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Rutin-Bagikan-Vitamin-dan-Bubur-Lapas-Narkotika-Langkat-Pastikan-Kesehatan-Warga-Binaan-Terjaga.jpg)