Breaking News

Berita Viral

PILU Faisal Pria Bogor Tak Bisa Melihat Usai Matanya Dicongkel, Sang Istri Juga Pergi Tanpa Alasan

Pilu nasib Faisal pria di Bogor yang tak bisa lagi melihat usai matanya dicongkel di acara Gunung Putri Scooter Festival (GSF) dan kini malah ditingga

KOLASE/TRIBUN MEDAN
PILU Faisal Pria Bogor Tak Bisa Melihat Usai Matanya Dicongkel, Sang Istri Juga Pergi Tanpa Alasan 

TRIBUN-MEDAN.COM – Pilu nasib Faisal pria di Bogor yang tak bisa lagi melihat usai matanya dicongkel di acara Gunung Putri Scooter Festival (GSF).

Nasib pilu dirasakan Faisal yang kini kedua matanya tak bisa lagi melihat usai dicongkel.

Bahkan pilunya lagi, sang istri yang diharapkannya menjadi pendampingnya justru pergi meninggalkannya tanpa alasan.

Ditemui Youtuber Pratiwi Noviyanthi, Faisal menceritakan kehidupannya pasca penganiayaan sadis tersebut menimpanya.

Ia mengaku ditinggalkan oleh sang istri.

Saat menceritakan hal tersebut, air mata Faisal tampak mengalir.

"Selama ini saya tinggal sama istri," ucap Faisal.

"Tapi sudah pisah,"

"Kemaren pas saya di rumah sakit sempat jaga," imbuhnya.

Baca juga: SOSOK Kakek Komar, Keliling Tawarkan Jasa Sol Sepatu Demi Makan, Sehari Cuma Dapat Rp20 Ribu

Pratiwi Noviyanthi bertanya harapan Faisal, awalnya pria bertato tersebut hanya diam.

Faisal kemudian mengaku saat ini hanya menanti adanya keajaiban, ia berharap bisa beraktivitas seperti sedia kala.

Pasalnya Faisal memiliki dua orang anak yang masih harus ia hidupi setelah ditinggal pergi sang istri.

"Apa harapannya sekarang mas?" tanya Pratiwi Noviyanthi.

"Pasrah aja, mudah-mudahan ada keajabain biar ada aktivitas buat anak-anak," jawab Faisal.

Di sisi lain Faisal mengaku tak tahu pasti alasan sang istri meninggalkannya.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved