Main Futsal Bareng, Kalapas Labuhan Bilik: Kondisi Sosial Terjalin Baik Antara Petugas dengan WBP

WBP dan petugas Lapas Labuhan Bilik rutin berolahraga bersama, bangun kebersamaan, jaga kesehatan fisik dan mental, serta tingkatkan semangat.

Editor: Ilham Akbar
Tribun Medan/HO
Setiap hari WBP dan Petugas aktif berpartisipasi dalam berbagai kegiatan olahraga yang diselenggarakan di dalam lapas. Mulai dari tenis, tenis meja, voli hingga futsal, semua tersedia untuk memenuhi kebutuhan olahraga mereka. Seperti tampak pada Senin Sore (07/10/2024). 

TRIBUN-MEDAN.com, LABUHAN BILIK - Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Labuhan Bilik Kanwil Kemenkumham Sumut senantiasa semangat untuk hidup sehat dan menjaga kebugaran.

Setiap hari WBP dan Petugas aktif berpartisipasi dalam berbagai kegiatan olahraga yang diselenggarakan di dalam lapas. Mulai dari tenis, tenis meja, voli hingga futsal, semua tersedia untuk memenuhi kebutuhan olahraga mereka. Seperti tampak pada Senin Sore (07/10/2024).

"Tidak hanya tentang menjaga kesehatan fisik, tetapi juga membangun kondisi sosial yang baik antara petugas dengan WBP, " ungkap Rinaldo Adeta Noah Tarigan, Kepala Lapas Labuhan Bilik

“Dan olahraga bukan hanya tentang tubuh yang sehat tetapi juga tentang kesehatan mental dan emosional. Melalui kegiatan ini, kami melihat peningkatan yang signifikan dalam semangat kolaborasi dan persaudaraan di antara warga binaan dengan petugas,” imbuhnya pula.

Rinaldo Juga mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangat penting khususnya bagi WBP, "Karena melalui olahraga  akan membantu merefresh WBP yang merasa jenuh saat menjalani pidana sehingga nantinya saat mengikuti program-program pembinaan  mereka dapat lebih semangat lagi," tutup Rinaldo.

(*)

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved