Liga 2
HASIL Liga 2 - PSMS Medan Nyaris Menang, Gol Aime Buat Dejan FC Selamat Dari Kekalahan
Hasil pertandingan Dejan FC vs PSMS Medan di Liga 2 2024/25 berakhir imbang dengan skor akhir 2-2.
TRIBUN-MEDAN.com - PSMS Medan harus puas berbagi poin dengan Dejan FC usai bermain imbang pada pekan ke-6 Liga 2 2024-2025, Senin (7/10/2024).
Hasil pertandingan Dejan FC vs PSMS Medan di Liga 2 2024/25 berakhir imbang dengan skor akhir 2-2. Laga ini diselenggarakan di Stadion Kera Sakti, Tangerang.
Dua gol Dejan FC dicetak gol Sumadi dan Aime, sedangkan dua gol PSMS Medan dicetak oleh Juninho.
Atas hasil ini, PSMS Medan hanya mencuri satu poin dari markas Dejan FC. Tim Ayam Kinantan gagal tembus masuk tiga besar klasemen. Sementara Dejan FC kini mengoleksi 7 poin.
Baca juga: Bahrain Vs Timnas Indonesia - Abdullatif Tegaskan Bangkit, Bahrain Bakal Jadikan Garuda Pelampiasan
Jalannya Pertandingan
Di menit 9, Sandi Sute mendapatkan peluang emas di mulut gawang Dejan FC. Namun, sepakannya masih belum tepat sasaran.
Peluang ini bermula dari kemelut di depan gawang Dejan FC. Penjaga gawang Dejan FC sudah keluar dari sarang. Sandi Sute yang sedikit mendapatkan gangguan dari para pemain Dejan FC gagal mengeksekusi peluang tersebut.
Di menit 17, Dejan FC berhasil membuat gol pembuka melalui sosok Wawan Sumadi. Gol ini berawal dari skema sepakan bebas dari tengah sisi kiri serangan Dejan FC.
Baca juga: BERITA Timnas Indonesia - Shin Tae-yong Semringah, Cuaca di Bahrain Bersahabat Tanpa Kendala
Mendapatkan umpan lambung panjang, Wawan Sumadi yang tidak mendapatkan pengawalan ketat berhasil mengontrol bola dengan baik.
Ia melakukan beberapa kali sentuhan sebelum akhirnya menyepak bola ke sisi kanan bawah Abdul Rohim. Skor sementara 1-0 untuk kemenangan tim tuan rumah.
Baik Dejan FC maupun PSMS Medan, kedua tim sama-sama berupaya merubah papan skor. Serangan silih berganti, namun papan skor tetap sama 1-0 untuk tim tuan rumah sampai turun minum.
Di menit 54, PSMS Medan berhasil mencetak gol penyeimbang melalui sosok Cabral. Ia mendapatkan umpan langsung lambung di kotak penalti Dejan FC. Bebas dari pengawalan, ia mengontrol dengan dada sebelum akhirnya melepaskan sepakan keras ke gawang. Skor imbang 1-1.
Di menit 80, PSMS Medan berhasil membalikkan keadaan. Mereka kembali mencetak gol melalui titik penalti lewat sosok Cabral. Skor berbalik 1-2 untuk keunggulan tim tamu.
Di menit 88, Dejan FC kembali mencetak gol melalui sosok Boman Bi Irie Aime. Ia mendapatkan bola di area kotak penalti berkat umpan bola mati.
Baca juga: Jadwal Siaran Liga 2: Dejan FC vs PSMS Medan, Persela Lamongan vs RANS Nusantara
Lepas dari kawalan, Aime melepaskan sepakan keras. Abdul Rohim yang tepat berada di depan muka Aime tidak bisa menepis sepakan tersebut. Skor berubah menjadi 2-2. Hingga akhir pertandingan tidak ada gol tambahan lagi. Sampai akhir, skor tetap imbang 2-2.
| Respons Gubernur Bobby Usai Saksikan PSMS Dikalahkan Persekat di Duel Liga 2 |
|
|---|
| Persikad Depok Boyong Satu Paket Staf Pelatih Eks Sumut United FC Jelang Liga 2 Indonesia |
|
|---|
| Daftar Lengkap 20 Tim Liga 2 Musim Kompetisi 2025-2026, Ada PSMS Medan |
|
|---|
| DAFTAR Resmi 20 Tim Liga 2 2025-2026, 3 Tim Turun dari Liga 1 Gabung Wilayah Timur |
|
|---|
| Liga 2 Hanya Ada 4 Klub yang Lolos Lisensi Klub Profesional, Tak Ada Nama PSMS Medan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Hasl-Dejan-fc-vs-psms-medan-2-2.jpg)