Berita Seleb
Alasan Sarwendah Sering Mesra dengan Betrand Peto, Begini Kata Mantan Istri Ruben
Akhirnya Sarwendah mengaku kenapa sering mesra dengan anak angkatnya, Betrand Peto.
TRIBUN-MEDAN.com - Akhirnya Sarwendah mengaku kenapa sering mesra dengan anak angkatnya, Betrand Peto.
Hubungan Sarwendah dan Betrand Peto beberapa kali terlihat mesra.
Ini terlihat dari aktivitas Sarwendah yang kerap memposting foto 'mesra' dengan Betrand Peto.
Publik menilai kedekatan Sarwendah dan Betrand Peto sangat berlebihan dan tak wajar.
Mantan istri Ruben Onsu itu pun mengungkap alasan dirinya sering mesra dengan anak angkatnya tersebut kepada Maia Estianty, dalam kanal YouTube Maia ALELDULTV
Sarwendah buka-bukaan tentang Betrand Peto yang suka bermanja-manjaan dengan dirinya.
Dia mengaku bahwa itu adalah love language Onyo.
Sarwendah blak-blakan menyebut bahwa love language atau bahasa cinta yang dimiliki Betrand Peto adalah physical touch atau sentuhan fisik.
Itulah kenapa, kepada Sarwendah, Onyo (panggilan akrab Betrand) sering bersikap manja seperti memeluk atau menciumnya.
"Setiap kondisi keluarga itu beda, bisa aja kan ada keluarga yang bukan physical touch, kan kita gak harus nyamain kayak keluarga lu," ungkap Sarwendah kepada Maia Estianty.
Ia juga menambahkan bahwa komentar-komentar negatif yang ditujukan netizen kepada dirinya dan Betrand cukup mengganggu.
Bahkan, Onyo harus sampai konsultasi dengan psikolog terkait hal ini.
Sarwendah juga menyebut, karena komentar-komentar tersebut membuat hubungannya dengan Betrand jadi canggung.
Dia jadi enggan bermanja-manjaan lagi degan Sarwendah, bahkan untuk sekadar menggenggam tangannya.
"Kita jalan gimana, sih, Bun? Kita jalan sama anak, gandeng (tangan), wajar, gak? Sampai (Betrand) gak berani, Bun. Gandeng tangan gini, (Betrand) langsung kaget gitu kayak 'jangan deket, jangan deket'," tutur Sarwendah kepada ibunda dari Al, El, Dul tersebut.
| KOAR-KOAR Didatangi Debt Collector, Ruben Rincikan Nafkah ke Sarwendah, Tiap Bulan Lebih Rp240 Juta |
|
|---|
| AWAL Mula Ahmad Dhani Diisukan Cerai dengan Mulan Jameela hingga Ngamuk: Biadabnya! |
|
|---|
| Kabar Baik dari Fahmi Bo, Sempat Sakit Dibantu Raffi Ahmad, Kini Bakal Rujuk dengan Istrinya |
|
|---|
| Rekam Medis ODGJ Bacok 13 Orang di Purwakarta, Ternyata Memang Rutin Masuk Rumah Sakit Jiwa |
|
|---|
| Doa Mulan Jameela Usai Diisukan Cerai, Reaksi Ahmad Dhani Disorot: Binatang Pembuat Hoaks Terbaik |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Kedekatan-Sarwendah-dan-Betrand-Peto.jpg)