LPKA Medan dan Kemenag Medan Bersinergi Bangun Mental Positif Anak Binaan Melalui Binroh

Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan bekerja sama dengan Kementerian Agama Kota Medan gelar Bimbingan Rohani bagi Anak Binaan (21/9).

Editor: Ilham Akbar
Tribun Medan/HO
Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan bekerja sama dengan Kementerian Agama (Kemenag) Kota Medan gelar Bimbingan Rohani (Binroh) bagi Anak Binaan, Sabtu (21/09). 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan bekerja sama dengan Kementerian Agama (Kemenag) Kota Medan gelar Bimbingan Rohani (Binroh) bagi Anak Binaan, Sabtu (21/09). Kegiatan ini bertujuan menanamkan nilai-nilai dan penguatan mental positif melalui pembinaan kepribadian keagamaan.

Di kesempatan berbeda, Kepala LPKA Medan, Khairul Bahri Siregar mengatakan LPKA Medan telah bekerja sama dengan Tim Pelayanan Kemenag Katolik Kota Medan atau gereja-gereja di sekitar LPKA Medan yang aktif memberikan pelayanan kerohanian kepada Anak Binaan. Pelayanan yang diberikan dapat berupa bertatap muka secara langsung maupun secara virtual melalui zoom meeting.

"Pembinaan kerohanian merupakan salah satu bentuk pelayanan yang diberikan kepada Anak Binaan. Dengan adanya bimbingan rohani dan penanaman nilai-nilai dan penguatan mental positif melalui pembinaan kepribadian keagamaan," jelas Khairul Bahri Siregar.

Hal senada juga disampaikan oleh B. Nababan selaku pembimbing kerohanian dari tim pelayanan Kemenag Katolik Kota Medan menjelaskan bahwa dengan pembinaan teesebut, diharapkan Anak Binaan LPKA Medan dapat mengimplementasikan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan mereka sehari-hari, sehingga mereka tidak lagi mengulangi kesalahan yang sama di masa yang akan datang.

"Kami berharap pembinaan kerohanian dapat berjalan dengan baik sehingga melalui bimbingan secara rohani dapat memberikan kesadaran kepada Anak Binaan untuk lebih mendekatkan diri kepada Tuhan serta menjalankan ibadah dengan teratur," Pungkasnya.

(*)

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved