News Video
TERBAKAR API CEMBURU, Nenek Ini Tewas di Tangan Suaminya, Curiga Korban Selingkuh Dengan Cucunya
Terbakar Api Cemburu Seorang Nenek 79 Tahun di Sunggal Tewas di tangan Suaminya, Curiga Korban Selingkuh Dengan Cucunya
TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Razali AM alias Atok (83), ditetapkan sebagai tersangka atas kasus pembunuhan yang dilakukannya terhadap istrinya bernama Nuraidah (79).
Menurut Kapolsek Sunggal, Kompol Bambang Gumanti Hutabarat, saat ini pelaku sudah dilakukan penahanan.
Katanya, penetapan tersangka tersebut setelah pihaknya mengantongi dua alat bukti dan juga keterangan dari para saksi.
"Razali AM alias Atok, yang bersangkutan sudah jadikan tersangka, berdasarkan alat bukti yang ada dan dari beberapa keterangan saksi kemudian ahli," kata Bambang kepada Tribun-medan, Jumat (13/9/2024).
Bambang menjelaskan, dari hasil keterangan yang didapat bahwa terungkap pelaku nekat membunuh istrinya lantaran terbakar api cemburu.
Dimana, pelaku ini menuduh korban berselingkuh dengan cucu kandung mereka yang tinggal serumah.
"Dari hasil interogasi kita, pelaku ini curiga dan cemburu dengan korban karena korban selingkuh dengan cucunya," sebutnya.
Ia menyampaikan, lantaran terbakar api cemburu itu pelaku pun berniat untuk membunuh korban.
Pelaku membunuh korban dengan cara menggorok leher dan kemudian menusuk tubuh serta kemaluan korban menggunakan pisau.
"Korban dieksekusi pada saat sedang tidur dengan menggunakan pisau, yang paling fatal itu di leher, pelaku juga menusuk badan, tangan dan kemudian kemaluan korban," ungkapnya.
Lebih lanjut, Bambang mengatakan, atas perbuatannya pelaku dikenakan Pasal 340 sub Pasal 338 KUHPidana.
"Ancaman hukumannya penjara seumur hidup," kata Bambang.
Sebelumnya, seorang nenek bernama Nuraidah berusia 79 tahun ditemukan tewas bersimbah darah, dengan luka gorokan di leher.
Kejadian itu terjadi di rumahnya yang berada di Komplek PT Ira Desa Medan Krio, Jalan Pelita, Desa Medan Krio, Kecamatan Sunggal, Deliserdang, pada Senin (2/9/2024) malam.
Kuat dugaan, korban tewas karena sengaja dibunuh.
Kasus pembunuhan
Terbakar Api Cemburu Pelaku
Pembunuhan Nenek 79 Tahun
Cemburu Curiga Korban Selingkuh
| Empat Anggota DPRD Medan Mangkir, Kejaksaan Tinggi Sumut: Senin dan Selasa Kita Panggil Lagi |
|
|---|
| Kuasa Hukum Ketua DPRD Sumut Sebut Dua Akun Dilaporkan ke Polda Sumut, Kasus Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| Dua Anggota DPRD Medan yang Dipanggil Kejaksaan Tinggi Sumut Kasus Peras Pengusaha Tak Kunjung Hadir |
|
|---|
| KEPALA BAYI PUTUS Saat Proses Persalinan Diduga Lakukan Malpraktek, Ini Penjelasan Dinkes Tapteng |
|
|---|
| Respon Bupati Langkat Syah Afandin Soal Ratusan Kilo Sabu Diamankan Polisi di Perairan Langkat |
|
|---|