Lapas Padangsidimpuan Bagikan Multivitamin untuk Jaga Kesehatan Petugas dan WBP Rentan
Tim Kesehatan Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Kanwil Kemenkumham Sumut lakukan pemberian multivitamin dan suplemen kepada Petugas dan WBP rentan.
TRIBUN-MEDAN.com, PADANGSIDIMPUAN - Tim Kesehatan Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara lakukan pemberian multivitamin dan suplemen kepada Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) rentan, Rabu (11/09/24).
Sebagai upaya menjaga kondisi tubuh tetap fit, Tim Kesehatan Lapas Padangsidimpuan memberikan multivitamin dan suplemen kepada Petugas.
Kalapas Padangsidimpuan, Edison Tampubolon menyatakan selain kepada Petugas, pemberian multivitamin dan supleme juga diberikan kepada Warga binaan yang Rentan.
“Tidak hanya kepada petugas, pemberian multivitamin dan suplemen juga diberikan kepada Warga Binaan yang rentan,” ucap Edison
Sebagai informasi, Warga Binaan yang rentan maksudnya adalah warga binaan yang sudah lansia, warga binaan disabilitas dan juga warga binaan yang memiliki penyakit menular sehingga perlu diberikan perhatian khusus.
Dengan langkah-langkah ini, Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan menunjukkan komitmennya dalam mengutamakan kesejahteraan Petugas dan memastikan bahwa semua hak kesehatan warga binaan terpenuhi.
(*)
Kementerian Hukum dan HAM
Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara
Kemenkumham
Kemenkumham Sumut
Kanwil Kemenkumham Sumut
Lapas Padangsidimpuan
multivitamin
| Bupati Toba Hadiri Penandatanganan MoU Sinergitas Pelaksanaan Pidana Kerja Sosial di Sumatera Utara |
|
|---|
| Klarifikasi Kemenkumham soal Nikita Mirzani Disebut Live di Medsos Padahal dalam Penjara |
|
|---|
| Gara-gara Nikita Mirzani Live Promo Produk dari Sel Penjara, Pejabat Kemenkumham Sibuk Klarifikasi |
|
|---|
| Wujud Transparansi: Imigrasi Medan Lakukan Pengembalian Dana Paspor Pemohon Yang Meninggal Dunia |
|
|---|
| Posbankum Kelurahan Cinta Damai, BPHN Kemenkumham Dorong Mediasi Konflik Warga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/PEMBAGIAN-MULTIVITAMIN-KEPADA-PETUGAS-DAN-WBP-RENTAN-LAPAS-KELAS-IIB-PADANGSIDIMPUAN.jpg)