Berita Viral
SOSOK Ida, Ibu di Kediri Tebas 2 Anak Pakai Parang Dikenal Pemarah, Kondisi Jasad Mengerikan
Ibu di Kediri itu diduga alami depresi dan gangguan jiwa hingga akhirnya tega menebas dua orang anaknya sendiri.
"Memang terkenal pemarah, tapi tidak menyangka kalau sampai membunuh anaknya. Kalau orang normal pasti tidak akan tega. Saya tadi benar-benar melihat kondisi anaknya sangat memprihatinkan. Kepalanya luka parah karena dibacok beberapa kali," ungkapnya.
Sebelumnya, warga Manisrenggo sempat heboh dengan dugaan pembunuhan yang dilakukan oleh seorang ibu terhadap dua anaknya.
Kejadian ini menjadi perhatian publik dan saat ini tengah ditangani oleh Satreskrim Polres Kediri Kota.
Warga Kelurahan Manisrenggo, Kota Kediri, Jawa Timur, dikejutkan dengan kejadian tragis pada Selasa (3/9/2024) dini hari.
Dua anak di bawah umur, BL yang merupakan siswa kelas 2 MTs, dan BN yang masih duduk di bangku kelas 1 MI, ditemukan meninggal dunia berlumuran darah.
Kakak beradik tersebut diduga dibunuh oleh ibu mereka sendiri menggunakan parang saat sedang tidur.
Baca juga: Kepala Rutan Pangkalan Brandan Tiba-tiba Sidak ke Dapur, Cek Kualitas Makanan untuk Warga Binaan
Diduga, sang ibu mengalami depresi dan gangguan kejiwaan.
Kasat Reskrim Polres Kediri Kota, Iptu Fathur Rozikin mengungkapkan, pihaknya telah mengamankan sebuah parang dari tempat kejadian perkara.
Parang tersebut diduga digunakan terduga pelaku, I, untuk melakukan tindakan kekerasan pada anaknya.
"Kami amankan barang bukti parang dari tempat kejadian perkara (TKP). Kedua orang tua korban juga kami amankan untuk dimintai keterangan," kata Iptu Fathur Rozikin.
Iptu Fathur mengatakan, pihaknya saat ini tengah melakukan penyelidikan mendalam untuk mengungkap motif di balik tindakan kekerasan ini.
Seperti sebelumnya dilaporkan, kejadian tragis terjadi di Manisrenggo, Kota Kediri, saat seorang ibu diduga membunuh kedua anaknya, BL, siswa kelas 2 MTs, dan BN, siswi kelas 1 MI.
Peristiwa ini diperkirakan terjadi pada Selasa (3/9/2024) dini hari.
Baca juga: Timnas Arab Saudi vs Indonesia, Skuad Garuda Latihan di Tengah Guyuran Salju, STY: Cuaca Unik
Berdasarkan kabar yang beredar, ibu korban atau terduga pelaku yang bernama Ida, diduga mengalami depresi yang memicu tindak kekerasan tersebut.
Sutarmanto selaku Ketua RT/RW 01/06 di kediaman korban mengatakan, kejadian ini pertama kali dilaporkan oleh warga pada dirinya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/SOSOK-Ida-Ibu-di-Kediri-Tebas-2-Anak-Pakai-Parang-Dikenal-Pemarah-Kondisi-Jasad-Mengerikan.jpg)