Ridha dan Rani Jalan Kaki ke KPU
Ditemani Istri dan Diiringi Salawat hingga Takbir, Prof Ridha-Abdul Rani Daftar ke KPU Medan
Pantauan Tribun Medan, Ridha-Rani turun dari mobil PDIP Medan di Jalan Pengadilan. Kemudian mereka berjalan menuju KPU Medan.
Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN - Bakal calon Wali Kota Medan Prof Ridha Dharmajaya- Abdul Rani, akhirnya mendaftarkan diri ke KPU Medan, setelah menunggu selama dua jam, Kamis (29/8/2024).
Pantauan Tribun Medan, Ridha-Rani turun dari mobil PDIP Medan di Jalan Pengadilan. Kemudian mereka berjalan menuju KPU Medan.
Selama perjalanan menuju KPU Medan, mereka diiringi dengan Solawat dan takbir.
"Sollollahualamuhammad, allahuakbar," teriak para pendukung yang mengantar.
Ridha-Rani kompak mengenakan pakaian casual berwarna putih dan celana hitam beserta peci berwarna hitam.Mereka pun datang bersama sang istrinya masing-masing.
Hingga saat ini, Ridha-Rani masih berada di KPU dan mempersiapkan berkas dan KPU masih membuka pendaftaran
Diberitakan sebelumnya, pasangan calon Wali Kota Medan Prof Ridha Dharmajaya-Abdul Rani yang hendak mengantarkan berkas ke KPU Medan berhenti di depan Kantor DPRD Medan dan Sumut.
Hal itu dikarenakan, masih adanya pasangan Calon Wali Kota Medan Rico Waas-Zakiyuddin Harahap di Kantor KPU Medan.
"Sebenarnya kita tidak mau lama-lama di sini. Tetapi, karena masih ada pasangan lain di sana, maka kita akan tetap menunggu di sini," jelas salah satu kader PDIP Medan,Kamis (29/8/2024).
Pasangan calon Wali Kota Medan Prof Ridha Dharmajaya-Abdul Rani yang hendak mengantarkan berkas ke KPU Medan berhenti di depan Kantor DPRD Medan dan Sumut.
Hal itu dikarenakan, masih adanya pasangan Calon Wali Kota Medan Rico Waas-Zakiyuddin Harahap di Kantor KPU Medan.
"Sebenarnya kita tidak mau lama-lama di sini. Tetapi, karena masih ada pasangan lain di sana, maka kita akan tetap menunggu di sini," jelas salah satu kader PDIP Medan,Kamis (29/8/2024).
Pantauan Tribun Medan, pihaknya bergerak dari Bundaran Gatot Subroto pukul 10.30 WIB.
Namun karena adanya informasi di KPU masih ada calon lain, mereka pun menunggu di depan DPRD Medan-Sumut jalan Imam Bonjol.
Ada satu jam mereka berhenti di sana. Berbagai penampilan pun ditampilkan. Mulai dari yel-yel, orasi dari calon, hingga tarian, barongsai dan reog jawa.
Sumut Memilih
Prof Ridha-Abdul Rani
Pilwalkot Medan
Tribun Medan
Pilkada
Ridha dan Rani Jalan Kaki ke KPU
TribunBreakingNews
| KETIKA Prof Ridha-Abdul Rani Pakai Tagline BERANI saat Daftar ke KPU Medan |
|
|---|
| Momen Emak-emak Joget saat Antarkan Prof Ridha-Abdul Rani Daftar ke KPU Medan |
|
|---|
| Prof Ridha-Abdul Rani Resmi Mendaftar ke KPU Medan |
|
|---|
| PDIP Keluhkan Terlambatnya KPU Terima Bacalon Ridha-Rani, Menunggu hingga 2 Jam |
|
|---|
| KPU Medan Masih Antre, Pendukung Prof Ridha-Abdul Rani Berjoget Menghibur Diri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Bakal-Calon-Wali-Kota-Medan-Prof-Ridha-Dharmajaya-Abdul-Rani-akhirnya.jpg)