Liga Italia
PREDIKSI Line-up dan Skor Fiorentina Vs Venezia, Jay Idzes Debut di Serie A, Bakal Berkahir Pilu
Menurut sejumlah bursa prediksi skor menilai, Jay Idzes dan rekannya di Venezia akan menerima kekalahan atas Fiorentina.
TRIBUN-MEDAN.com - Simak prediksi Fiorentina vs Venezia pada pekan ke-2 Liga Italia Serie A 2024 2025, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes bakal tampil debut.
Pertandingan Fiorentina vs Venezia akan berlangsung di Stadio Artemio Franchi, Minggu (25/8/2024), kick-off mulai pukul 23.30 WIB.
Menurut sejumlah bursa prediksi skor menilai, Jay Idzes dan rekannya di Venezia akan menerima kekalahan atas Fiorentina.
Pelatih Venezia, Eusebio Di Francesco sudah melupakan kekecewaan hasil pertama Liga Italia Ketika dikalahkan Lazio 3-1.
Di Francesco belum bisa menurunkan pemain terbaiknya. Ketika itu, Jay Idzes dan Antonio Candela absen karena akumulasi kartu kuning.
Baca juga: LIGA SPANYOL - Barcelona Menang, Lamine Yamal Cetak Gol Mirip Messi Sihir 11 Pemain Athletic Club
Keduanya bakal menjadi perubahan dalam starting XI Venezia untuk laga kedua Liga Italia malam ini.
Selain itu, tidak akan banyak perubahan pemain yang dilakukan Di Francesco.
Jesse Joronen turun sebagai penjaga gawang, dengan pertahanan yang dihuni Jay Idzes, Marin Sverko, dan Michael Svodoba.
Di sayap kanan ada Antonio Candela dengan Zampano di sisi kiri.
Magnus Kofod Andersen akan dipastikan berada di lini tengah Venezia berpasangan dengan Alfred Duncan.
Baca juga: JAM TAYANG Liverpool Vs Brentford Liga Inggris Malam Ini, Arne Slot Ogah Gugup Debut di Anfield
Sementara Mikael Ellertsson dan Nicholas Pierini bakal mendukung dan berada di belakang striker Venezia, Christian Gytkjaer.
"Kami datang ke pertandingan ini dengan satu minggu kerja keras, menghilangkan kesalahan-kesalahan yang tidak bisa harus kami lakukan, Setelah awal yang bagus di Roma, kami sedikit merugikan diri kami sendiri," ungkap Eusebio Di Francesco.
Apa saja yang dibenahi oleh Di Francesco meliputi semua aspek, termasuk mental dan keberanian pemain.
"Di semua aspek, mental dan keberanian menjadi yang terdepan," tambahnya.
"Saya tidak suka menyebut kesalahan individu, itu adalah kesalahan tim, berusaha Bersama untuk memperbaikinya."
Fiorentina Vs Venezia
Prediksi Fiorentina Vs Venezia
Prediksi Line-up Fiorentina Vs Venezia
Liga Italia
Jay Idzes
Venezia
Fiorentina
| Update Klasemen Liga Italia, AS Roma ke Puncak, AC Milan di Posisi Runner up Usai Kalahkan Inter |
|
|---|
| Klasemen Liga Italia Saat Ini, AC Milan vs Inter Milan Duel Sengit Penentu Pemuncak Klasemen |
|
|---|
| Jadwal Lengkap Liga Italia Malam Ini Cagliari vs Genoa dan Udinese vs Bologna |
|
|---|
| Jadwal AC Milan vs Inter Milan, Duel Panas Liga Italia dalam Perburuan Scudetto |
|
|---|
| Jadwal Pekan ke-12 Liga Italia: Inter Milan vs AC Milan, Fiorentina vs Juventus, Napoli vs Atalanta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Bek-Timnas-Indonesia-Jay-Idzes-tengah-bersama-rekan-setimnya-di-Venezia.jpg)