Berita Viral

PROFIL Supratman Andi Agtas Politisi Gerindra yang Bakal Gantikan Yasonna Laoly Sebagai Menkum HAM

Politisi Gerindra Supratman Andi Agtas disebut bakal gantikan Yasonna Laoly sebagai Menteri Hukum dan HAM (Menkum HAM) besok, Senin (19/8/2024). 

HO
Politisi Gerindra Supratman Andi Agtas disebut bakal gantikan Yasonna Laoly sebagai Menteri Hukum dan HAM (Menkum HAM) besok, Senin (19/8/2024).  

TRIBUN-MEDAN.com - Politisi Gerindra Supratman Andi Agtas disebut bakal gantikan Yasonna Laoly sebagai Menteri Hukum dan HAM (Menkum HAM) besok, Senin (19/8/2024). 

Andi Agtas disebut bakal masuk kabinet. Sebab, Presiden Jokowi dikabarkan melakuka perombakan jabatan atau resuffle. 

Lantas seperti apa sosok Supratman Andi Agtas?

Supratman Andi Agtas adalah putra Sulawesi Selatan yang merantau ke Sulawesi Tengah. 

Ia kecil di Kabupaten Soppeng. 

Saat kecil dia pernah sekolah SD Negeri I Soppeng tahun 1982. 

Yasonna Laoly dikabarkan dicopot dari jabatan Menteri Hukum dan HAM Besok Senin (19/8/2024). Posisi Yasonna akan diisi oleh Supratman Andi Agas.
Yasonna Laoly dikabarkan dicopot dari jabatan Menteri Hukum dan HAM Besok Senin (19/8/2024). Posisi Yasonna akan diisi oleh Supratman Andi Agas. (HO)

Setelah dewasa, ia kembali ke Makassar untuk kuliah hukum di Fakultas Hukum Universitas Muslim Indonesia. 

Selanjutnya, dia kuliah di FH Universitas Hasanuddin. 

Sebelumnya, tanda-tanda Suprtaman Andi Agtas bakal jadi Menteri sudah terlihat kala perubahan jabatan di DPR RI.

Pimpinan DPR RI tiba-tiba mengganti Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI dari Supratman Andi Agtas ke Wihadi Wiyanto. 

Kini kabar tersebut semakin kencang.

Supratman Andi Agtas akan menjabat sebagai Menkumham menggantikan kader PDIP Yassona Laoly.

Profil Supratman Andi Agtas

Tempat Lahir / Tgl Lahir: Tajuncu / 28 September 1969

Agama: Islam

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved