Timnas Indonesia
Rumput Stadion GBK Berbenah, PSSI Minta Tolong Hentikan Menjelekkan Markas Timnas Indonesia
Yunus Nusi selaku Sekretaris Jendral PSSI lalu meminta pihak pengelola SUGBK memasang rumput terbaik.
TRIBUN-MEDAN.com - PSSI meminta tak ada lagi pemberitaan yang menjelekkan kondisi rumput markas Timnas Indonesia yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Pasalnya, saat ini pengelola SUGBK tengah berbenah memberikan rumput yang terbaik saat pertandingan Timnas Indonesia berlaga.
Seperti yang diketahui, kondisi rumput SUGBK sempat menuai kritik pedas pada beberapa waktu lalu.
Tak sedikit masyarakat yang menyoroti buruknya rumput milik SUGBK.
Kritik tersebut memuncak usai pemain timnas Indonesia, Thom Haye menjadi korban.
Baca juga: JADWAL Siaran Bola Liga Inggris 2024/25 Pekan Ini, Duel Pembuka Manchester United Vs Fulham
Hal itu terjadi pada saat timnas Indonesia melawan Filipina tanggal 11 Juni lalu.
Lutut Thom Haye mengalami luka setelah berselebrasi dengan meluncur di lapangan.
Kritik yang ada ternyata tak hanya datang dari masyarakat.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong secara terang-terangan juga menilai rumput SUGBK memang kurang baik.
"Seperti yang kita lihat, memang kondisi rumput urang baik," kata Shin Tae-yong, pertengahan Juni lalu.
"Saya berharap semoga di lapangan bisa tidak diadakan konser lagi, tetapi lebih banyak pertandingan sepak bola," tuturnya.
Baca juga: JULIAN Alvarez Cabut dari Man City, Tak Sebut Nama Pep Guardiola dalam Pesan Perpisahan
Tak berselang lama, sempat muncul kabar bahwa timnas Indonesia akan menggunakan Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, sebagai kandang di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Namun, timnas Indonesia kini dipastikan tetap bermain di SUGBK.
Timnas Indonesia dijadwalkan melawan Australia pada 10 September mendatang.
Pihak PSSI kemudian melakukan pengecekan lapangan pada Senin (12/8/2024).
PSSI Minta Tidak Menjelekkan Rumput GBK
Rumput Stadion GBK Berbenah
PSSI
Timnas Indonesia
Yunus Nusi
| Daftar Nama 3 Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Jadi Sorotan Media Vietnam |
|
|---|
| LIVE SCORE Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Jam 20.00 WIB, Akses di Sini Hasil Laga Uji Coba via HP |
|
|---|
| SIARAN Langsung Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Malam Ini, Menanti Ramuan Terbaik Indra Sjafri |
|
|---|
| Media Irak Beberkan Jesus Casas Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia |
|
|---|
| LINK Nonton Live Streaming Timnas U-22 Indonesia Vs Mali Jam 20.00 WIB, Akses di Sini via HP |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Yunus-nusi-pssi-stadion-GBK-rumput.jpg)