Berita Viral

NASIB Putra YCH, Ayah Tewas Melompat Usai Bunuh Ibu WNI di Jerman, Kini Warganet Kumpulkan Donasi

Pasangan tersebut meninggalkan satu orang putra, MCE yang baru berusia tiga tahun, menuju empat tahun.

Instagram
NASIB Putra YCH, Ayah Tewas Melompat Usai Bunuh Ibu WNI di Jerman, Kini Warganet Kumpulkan Donasi 

Berdasarkan pengakuan tetangga, perempuan itu berpisah dengan suaminya pada Natal 2023. YCH pun pindah dari apartemen mereka di Munich menuju pinggiran kota.

“Dia itu perempuan yang sangat cantik dan cerdas. Dia bisa lima bahasa dan menjadi manajer di sektor konstruksi,” kata seorang tetangga dalam pengakuannya ke Bild.

YCH kuliah di Jerman untuk jenjang sarjana dan pascasarjana.

Pasangan tersebut meninggalkan satu orang putra, MCE yang baru berusia tiga tahun, menuju empat tahun.

Jenazah YCH tiba di Klaten

Diwartakan Tribunjogja.com sebelumnya, jenazah YCH (34) sudah tiba di rumah duka di Kelurahan Gergunung, Kecamatan Klaten Utara, Kabupaten Klaten, Minggu (21/7/2024) dini hari.

Pantauan wartawan Tribunjogja.com di lokasi, Minggu siang, gang masuk ke komplek perumahan rumah duka dipasangi bendera warna merah sebagai tanda berkabung.

Di halaman depan rumah duka terpasang tenda dan kursi untuk para pelayat.

Selain itu juga terdapat sejumlah papan karangan bunga yang dikirimkan sejumlah sahabat YCH.

Baca juga: DAFTAR Harta Sandra Dewi yang Disita: Dari Tas, Perhiasan hingga Mobil, Istri Harvey Jatuh Miskin?

"Jenazah sudah tiba di rumah duka. Tiba sejak dini hari tadi," ujar Ketua RT setempat yang tak mau disebutkan namanya.

Dia mengatakan, pihak keluarga sedang dalam keadaan berduka atas meninggalnya YCH dan keluarga belum bersedia memberikan keterangan lebih lanjut.

Sementara itu, Kapolsek Klaten Utara, AKP Sugeng Handoko, juga membenarkan bahwa jenazah YCH sudah tiba di rumah duka sejak Minggu pagi.

"Betul, jenazah sudah tiba dari Jerman. Anggota Polsek sudah mengecek ke lokasi. Kami turut menyampaikan belasungkawa," ucapnya.

(*/Tribun Medan)

Baca juga: Sosok Claudya Istri Aprilio Manganang Mendadak Ungkap Perpisahan, Diisukan Berpisah

Baca juga: Pria di Medan Ditangkap, Masuk ke SD Sambil Bawa Pedang hingga Bikin Guru dan Siswa Ketakutan

 

 

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

 

Sumber: Tribun Jogja
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved