Liga Italia
AC Milan Imbang di Laga Pramusim Pertama, Paulo Fonseca Evaluasi Kemistri Antar Pemain
Dilansir dari Sempre Milan, usai laga Paulo Fonseca membeberkan pendapatnya mengenai performa AC Milan.
TRIBUN-MEDAN.com - Pelatih AC Milan, Paulo Fonseca tak bisa diam dengan hasil imbang di laga pramusim yang dilakoni Rossoneri dan akan mengevaluasi pemainnya.
Paulo Fonseca melihat kekurangan timnya lewat pemain yang masih butuh kemistri.
AC Milan mengawali laga persahabatan pramusim mereka dengan hasil imbang 1-1 melawan Rapid Wien di Allianz Stadion, Sabtu (20/7/2024).
Laga ini akan menjadi ajang sebelum perjalanan AC Milan ke Amerika Serikat.
Di sana, Manchester City, Real Madrid, dan Barcelona sudah menanti.
Baca juga: JADWAL Pramusim Liverpool 2024/2025: Arne Slot Punya Cara Khusus Gembleng Pemain The Reds
Paulo Fonseca menurunkan susunan pemain muda mengingat banyaknya senior yang absen.
Pemain seperti Filippo Terracciano, Mattia Liberali, Chaka Traore, dan Lorenzo Colombo semuanya tampil.
Alessandro Florenzi mencetak gol pembuka pertandingan melalui tendangan voli indah dari umpan silang Daniel Maldini.
Tetapi Demir masuk dari bangku cadangan untuk menyamakan kedudukan di menit-menit akhir bagi Rapid.
Kemenangan yang pantas mereka dapatkan berdasarkan keseimbangan permainan.
Dilansir dari Sempre Milan, usai laga Paulo Fonseca membeberkan pendapatnya mengenai performa AC Milan.
Baca juga: Belanja Pemain Barcelona Dibatasi di Bursa Transfer 2024, Hansi Flick Pasang Syarat Khusus
Laga tersebut juga menjadi debut pelatih asal Portugal.
“Kami mencoba melakukan apa yang telah kami latih dalam dua minggu ini.
"Kami lebih banyak berlatih dalam membangun serangan dan, secara defensif, menjadi tim yang kompak,” ungkapnya.
“Pertandingan pertama kami, melawan tim yang sedang dalam tahap akhir persiapan, secara fisik menunjukkan perbedaan yang besar.
| Klasemen Liga Italia Saat Ini, AC Milan vs Inter Milan Duel Sengit Penentu Pemuncak Klasemen |
|
|---|
| Jadwal Lengkap Liga Italia Malam Ini Cagliari vs Genoa dan Udinese vs Bologna |
|
|---|
| Jadwal AC Milan vs Inter Milan, Duel Panas Liga Italia dalam Perburuan Scudetto |
|
|---|
| Jadwal Pekan ke-12 Liga Italia: Inter Milan vs AC Milan, Fiorentina vs Juventus, Napoli vs Atalanta |
|
|---|
| Xavi Hernandez Dikabarkan Akan Latih Napoli Gantikan Antonio Conte yang Diambang Pemecatan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Laga-prmausim-ac-milan.jpg)