Berita Viral
Golkar Tak Tanggapi Usulan PKB Majukan Nagita Slavina Dampingi Bobby Nasution, Golkar Usung H Surya
Sosok H Surya yang resmi diperkenalkan DPD Partai Golkar Sumut untuk calon pendamping Bobby Nasution di Pilkada atau Pilgub Sumut 2024
Ketua DPD Golkar Asahan, Edi Irwansyah Pane mengaku merasa bersyukur dan bangga bila Surya dipilih sebagai wakil gubernur 2024-2029.
"Kami bersyukurlah. Karena, kalau Pak Surya bisa menjadi Wakil Gubernur, kita pasti berharap Kabupaten Asahan bisa lebih cepat dalam melakukan pembangunan,"katanya.
Selain itu, ungkapnya, kader Golkar Asahan memiliki jiwa militan yang tinggi. Sebab, dalam pileg tahun 2024, Golkar Asahan berhasil memperoleh 10 kursi DPRD.
"Kita pastikan kader mulai dari Kabupaten hingga kecamatan dan desa pasti akan memenangkan Bobby dan Surya. Terbukti, dari pileg kita bisa mendapatkan perolehan tertinggi," pungkasnya.
Sebelumnya, Ketua umum partai golongan karya (Golkar), Airlangga Hartanto juga telah menyebutkan sekilas nama Bupati Asahan H Surya yang akan mendampingi Bobby Nasution di Pemilihan Gubernur Sumut November 2024 mendatang.
Golkar Tidak Tanggapi Usulan PKB
Sebelumnya, Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB mengusulkan nama istri Raffi Ahmad, Nagita Slavina (Gigi) sebagai salah satu kandidat Cawagub untuk mendampingim Bobby Nasution di Pilkada Sumatera Utara (Sumut) 2024.
Usulan nama Nagita Slavina itu diungkapkan setelah PKB resmi mengusung Bobby Nasution sebagai bakal calon gubernur (bacagub) Pilkada Sumut. Pernyataan ini disampaikan Wakil Ketua Umum Jazilul Fawaid dalam jumpa pers di Markas DPP PKB, Jakarta Pusat, Kamis (4/7/2024).
Dilansir dari Kompas TV, Jazilul mengaku jika partainya serius untuk menduetkan Bobby dengan Nagita Slavina. "Ini serius, kami mengusulkan yang mendampinginya itu mbak Nagita Slavina," kata Jazilul dikutip dari Antara, Jumat (5/7/2024).
Menurutnya Nagita mampu mendulang elektabilitas lantaran memiliki banyak pengikut di media sosial.
Sosok Nagita juga selaras dengan kriteria yang diinginkan partai koalisi pengusung Bobby yakni seorang tokoh perempuan.
Namun hal ini masih sekedar usulan yang harus didiskusikan oleh PKB dan seluruh partai koalisi di Sumatera Utara.
"Nanti dilihat. Tapi salah satu contoh yang diusulkan oleh PKB saya yakin terbuka partai yang lain mengusulkan nama perempuan yang akan mendampingi mas Bobby," kata Jazilul.
Sementara itu usai resmi diusung PKB, kini Bobby dan seluruh partai koalisi di belakangnya tengah mencari sosok wakil yang layak untuk mendampingi dirinya.
Bobby sendiri menyetujui usulan partai yang ingin menyandingkan dirinya dengan tokoh perempuan sebagai calon wakil gubernur.
| Akhirnya Bareskrim Tanggapi Usai Viral Wanita tanpa Busana Ludahi Kitap Suci Alquran |
|
|---|
| Motif Pria Ngaku Anak Anggota Propam Bawa Mobil dari Polsek, Reaksi Polda Metro Jaya |
|
|---|
| BUKAN Korban TPPO, Rizki Bohongi Ibunya, Ngaku Dikontrak PSMS Medan, Ternyata Berangkat ke Kamboja |
|
|---|
| LISA MARIANA Ngaku Malu Jadi Tersangka Video Syur 4 Menit, Khawatir Kondisi Psikis Anak Masa Depan |
|
|---|
| WASPADA Nyamuk Penyebar Wabah Chikungunya, Ciri Awal Nyeri Sendi Tak Bisa Bergerak |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/HEBOH-PKB-Usulkan-Nagita-Slavina-Dampingi-Bobby-Nasution-Maju-Pilkada-Sumut-2024-Ini-Zaman-Medsos.jpg)