Berita Viral

Eman Sulaeman Buka Suara Usai Dituduh Masih Saudaraan dengan Iptu Rudiana, Tegaskan Soal Profesinya

Hakim Eman Sulaeman buka suara usai dituduh masih saudaraan dengan Iptu Rudiana, ayah Eky yang kini menghilang usai Pegi Setiawan bebas

KOLASE/TRIBUN MEDAN
Eman Sulaeman Buka Suara Usai Dituduh Masih Saudaraan dengan Iptu Rudiana, Tegaskan Soal Keluarganya 

"Jangankan background hukum, tamatan juga SD. Gak ada yang PNS juga, petani pedagang rata-rata," kata Eman Sulaeman.

Eman Sulaeman lahir di Karawang pada 10 April 1975.

Dia tinggal di Desa Puseurjaya, Kecamatan Telukjambe Timur.

Eman sekolah di Karawang dan kuliah di Universita Pasundan jurusan Ilmu Hukum.

Eman Sulaeman lulus menjadi sarjana pada 1999.

Sedangkan Iptu Rudiana lahir pada 10 Mei 1974.

Baca juga: SOSOK Kapolda NTT Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga Digoyang Gegara Anaknya Lulus Akpol 2024

Iptu Rudiana memiliki gelar Sarjana Hukum dan Magister Hukum.

Iptu Rudiana lulus Sekolah Inspektur Perwira Angakatan (SIP) 46, Sekolah Pembentukan Perwira Sukabumi Resmen Wira Satya Harjuna tahun 2017.

Untuk diketahui, Eman Sulaeman merupakan Hakim Sidang Praperadilan Pegi Setiawan dalam kasus Vina Cirebon.

Eman dinilai tegas dalam memberi putusan Sidang Praperadilan Pegi Setiawan.

Eman Sulaeman memutuskan bahwa penetapan tersangka terhadap Pegi Setiawan tidak sah.

Polda Jabar sebelumnya menetapkan Pegi Setiawan sebagai tersangka kasus Vina.

Pegi dituduh sebagai otak pelaku pembunuhan Vina dan Eky di Jembatan Talun Cirebon pada Sabtu 27 Agustus 2016.

Namun Hakim Eman Sulaeman memutuskan bahwa penetapan tersangka Pegi Setiawan tidak sah.

Sebab Polda Jabar tidak melakukan pemanggilan terlebih dulu sebelum menetapkan Pegi Setiawan tersangka kasus Vina Cirebon.

Sumber: Tribun Bogor
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved