Liga Inggris

Rumor Juergen Klopp Diminati Timnas Amerika, Eks Liverpool Balas Nyelekit

Juergen Klopp dikaitkan dengan Timnas Amerika Serikat. Timnas Amerika Serikat langsung mendapat

Editor: Dedy Kurniawan
Twiter/Liverpool
Juergen Klopp membawa Liverpool juara Carabao Cup 2024 

Hal itu dilakukan agar Timnas Amerika Serikat bisa segera membuat sistem baru jelang Piala Dunia 2026.

Sejumlah nama pun muncul sebagai kandidat pengganti Berhalter, termasuk Juergen Klopp.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, mantan kiper Timnas Amerika Serikat dan Everton, Tim Howard, sampai ikut turun tangan.

 
Ia terbang ke Spanyol untuk bertemu dengan Klopp yang tengah berlibur di sana.

Howard ingin melakukan pembicaraan selaku wakil USMNT untuk menawarkan pekerjaan tersebut kepada Klopp.

Berbagai media AS sudah mengabarkan bahwa pihak federasi sepak bola Amerika Serikat sudah melakukan kontak dengan eks pelatih Liverpool itu.

Namun, menurut laporan The Athletic, Klopp langsung memberikan jawaban saat pertama bertemu dengan Howard.

Klopp menolak mentah-mentah penawaran tersebut tanpa membuka pembicaraan lebih lanjut.

Pria berusia 57 tahun itu ingin menikmati masa istirahatnya lebih dulu setelah memutuskan untuk pergi dari Liverpool pada akhir musim 2023-2024.

 
Klopp tidak ingin menarik kata-katanya karena masih ingin lepas dari tugas sebagai pelatih terlebih dulu.

Pada saat memutuskan untuk pergi dari Anfield, Klopp memang menyampaikan bahwa ia akan mengambil istirahat lebih dulu.

Eks pelatih Borussia Dortmund itu mengaku lelah berkarier sebagai pelatih.

Selain Klopp, Amerika Serikat kabarnya juga mengincar Juergen Klinsmann sebagai pelatih baru.

Baca juga: Lat Pra Ops Patuh Toba, Kasat Lantas Polres Pematangsiantar Siap Wujudkan Keteriban dan Keselamatan

Legenda sepak bola Jerman itu sedang tidak punya pekerjaan setelah dipecat Korea Selatan usai Piala Asia 2023.

US Soccer boleh jadi mempertimbangkan rekam jejak Klinsmann yang sudah pernah menjadi pelatih Timnas Amerika Serikat.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved