Euro 2024
Euro 2024, Beruntungnya Jerman Miliki Musiala, Permata Langka Hasil 1 Dekade Pencarian
Hasil Euro 2024. Di balik kemenangan atas Denmark, butuh 1 dekade bagi Timnas Jerman memunculkan
Bagi Jerman, keberadaan Musiala bak permata yang sudah mereka cari di turnamen mayor.
Pasalnya, dikutip BolaSport.com dari Euro Foot, Musiala menjadi pemain pertama dalam 10 tahun terakhir yang sukses mencetak minimal 3 gol di turnamen besar.
Sebelum Musiala terdapat dua nama yang sukses memberikan kontribusi setidaknya 3 gol, yakni Thomas Mueller dan Andre Schuerrle.
Keduanya menjadi pencetak gol terbanyak bagi Jerman ketika mereka menjuarai Piala Dunia 2014 di Brasil.
Pencapaian yang diraih Musiala terkait 3 golnya di Euro 2024 rupanya masih kalah dari mantan penyerang subur milik Timnas Inggris, Wayne Rooney.
Di saat Musiala mengukir trigol dari empat laga di kompetisi elite Eropa tersebut dengan usia 21 tahun, 3 bulan dan 3 hari, Wayne Rooney melakukannya di usia yang jauh lebih muda 2 dekade silam.
Rooney berhasil menorehkan catatan gol yang sama saat ia baru menginjak 18 tahun, 7 bulan dan 28 hari ketika bermain di Euro 2004.
Berkat tiga gol itu pula, Musiala turut menjadi topscorer sementara Euro 2024 bersama dengan pemain Georgia, Georges Mikautadze.
(*/Tribun-Medan.com)
| Penampilan Fantastis Yamal Juara Euro 2024, Ingatkan Legenda Three Lions ke Wayne Rooney |
|
|---|
| Kontroversi Rodri di Pesta Euro 2024, Terancam Sanksi Usai PSSI-nya Gibraltar Lapor ke UEFA |
|
|---|
| Kompak Juara Euro dan Copa 2024, Spanyol dan Argentina Sama-sama Terancam Hukuman |
|
|---|
| Timnas Spanyol Bertabur Bonus Juara Euro 2024, Setiap Pemain Kantongi Rp7 Miliar |
|
|---|
| Resmi! Gareth Southgate Mundur dari Pelatih Timnas Inggris Usai Gagal Juara Euro 2024 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Jamal-musiala-jerman-euro-2024.jpg)