Medan Terkini
Sidak Pasar Palapa Medan, TPID Sumut Sebut Harga Bahan Pokok Terpantau Stabil
Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Sumatra Utara melakukan sidak di Pasar Tradisional Palapa Medan memantau kondisi harga bahan pokok.
Penulis: Husna Fadilla Tarigan | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Sumatra Utara melakukan sidak di Pasar Tradisional Palapa Medan memantau kondisi harga bahan pokok, Kamis (27/6/2024).
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemprov Sumut Agus Tripriyono menyampaikan, hal tersebut dilakukan mengingat Sumut masih menjadi daerah dengan inflasi tertinggi nomor lima.
"Dari hasil pemantauan yang kami lakukan tadi semua harga terkendali, pasokan juga terpenuhi. Hanya saja tadi ada pedagang yang mengeluh daya beli menurun. Harga ini diharapkan terus bertahan dan dijaga, karena Sumut masih masuk lima besar inflasi terbesar," ujarnya.
Disebutnya, pemantauan akan terus dilakukan, sebagai antisipasi lonjakan harga karena faktor cuaca dan mendekati Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
"Ini tentu akan membuat kebutuhan bahan pangan meningkat, sehingga tetap perlu dijaga. Kedepan akan ada ancaman kemarau dan ada event nasional," jelasnya.
Sementara itu, Kadisperindag ESDM Sumut Mulyadi Simatupang menyebutkan harga bahan pokok di Sumut saat ini cenderung stabil di bawah Harga Eceran Tertinggi (HET).
Begitu juga dengan ketersediaan MinyaKita di Medan, disebutnya masih tersedia dan harga masih sesuai HET.
"Minyak goreng Minyakita di Medan masih tersedia, dan sesuai dengan harga eceran tertinggi mulai dari Rp 14.000 bahkan ada yang menjual Rp 13.500," kata Mulyadi.
Kemudian disebutnya, beras SPHP juga masih sesuai dengan HET yakni Rp 13.100 begitu juga dengan cabai merah keriting masih dibawah Rp 40.000 yaitu Rp 30.000 dan masih fluktuasi.
"Bawang merah juga masih dibawah 40.000 artinya ini dibawah HET. Sehingga masih bisa di antisipasi, menghadapi faktor cuaca dan mendekati Pilkada," ungkapnya.
Berdasarkan pantauan, Mulyadi mengatakan secara nasional Harga Eceran Tertinggi MinyaKita memang akan naik, tapi pantauan secara umum di Medan belum terdampak.
"Kita tunggu kenaikan tersebut, dan semoga tidak terjadi secara signifikan. Meskipun sudah ada gambaran berapa ya. Tapi kalau kita lihat di Medan sebagai kota rujukan ya masih aman," ujarnya.
Kepala Divre Regional Bulog Sumut Arif Mandu menyampaikan untuk stok beras di Sumut saat ini dipastikan aman.
"Beras stok hari ini ada 45 ribu ton, dan akan selalu kita upayakan penambahan, dalam waktu dekat juga akan ada tambahan sebanyak 10 ribu ton. Sehingga untuk menghadapi cuaca buruk dan pemilihan kepala daerah saya rasa siap dengan stok yang tersedia," ujar Arief Mandu.
Harga bahan pokok hari ini cenderung normal, yakni seperti Cabai Merah Rp 30.000 per kilogram, Bawang Merah Rp 40.000 per kilogram, Ayam Potong Rp 30.000 per kilogram dan Minyak Goreng Rp 14.000 per kilogram.
(cr26/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Rekti Yoewono Berbagi Wawasan soal Membangun Sound di Soundrenaline Sana Sini di Medan |
|
|---|
| Kondisi Terkini Mahasiswa UNIKA yang Ditemukan Bersimbah Darah di Kuburan Pamannya, Sempat Koma |
|
|---|
| Ratusan Karyawan KG Group di Medan Ikuti Senam Aerobik, Tutup KG CUP 2025 |
|
|---|
| Berita Foto: Polrestabes Medan Ungkap Kasus Pembakaran Rumah Hakim PN Medan Khamozaro Waruwu |
|
|---|
| Warga Pancurbatu Tewas setelah Dituduh Curi Uang Rp 2,3 Juta, Istri Sebut Korban Sempat Dijemput |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/TPID-Sumut-lakukan-sidak-harga-bahan-pokok-di-Pasar-Tradisional-Palapa-Medan.jpg)