MotoGP Belanda 2024
MotoGP Belanda 2024 Pekan Ini, Rekor Marquez Bisa Dipecahkan si Hiu Cilik, Menanti Kejutan Acosta
Acosta masih berpeluang untuk melampaui rekor Marc Marquez sebagai pemenang lomba termuda di kelas MotoGP dengan usia 20 tahun 63 hari.
TRIBUN-MEDAN.com - Jadwal Seri MotoGP Belanda akan kembali menyapa dengan akhir pekan lomba di Sirkuit Assen, Assen, Belanda, pada 28-30 Juni 2024.
Salah satu pembalap yang masih ditunggu kemenangan pertamanya hingga seri ini adalah Pedro Acosta.
Debutan dari tim GASGAS Factory Tech3 itu terbilang sebagai rookie sensasional berkat performa yang impresif.
Juara Dunia Moto2 2023 itu telah mengumpulkan 101 poin, meraih 5 podium, dan sekarang bertengger di peringkat lima klasemen MotoGP 2024.
Sebagai informasi, Acosta sudah menjadi pembalap motor KTM dengan peringkat tertinggi meski baru tampil musim ini.
Baca juga: MotoGP 2025,Marc Marquez Potensi Curi Hati Bos Ducati, Jadi Anak Kesayangan Gantikan Bagnaia
Meski begitu, penantian publik terhadap kemenangan perdana Acosta di kelas premier masih berlangsung.
Acosta masih berpeluang untuk melampaui rekor Marc Marquez sebagai pemenang lomba termuda di kelas MotoGP dengan usia 20 tahun 63 hari.
Adapun El Tiburon de Mazzaron alias Si Hiu dari Mazzaron, kelahiran 20 Mei 2004, baru akan menyamai usia Marquez tersebut pada 27 Juli nanti.
"Akhirnya kami bisa berkompetisi lagi," kata Acosta antusias, dikutip BolaSport.com dari Speedweek.
"Jeda memang bagus untuk beristirahat dan berlatih, tetapi saya pun sangat merindukan balapan."
"Jadi saya sangat menantikan Assen."
Baca juga: JADWAL Siaran Langsung MotoGP Belanda 2024 Pekan Ini, Menanti Laju Jorge Martin Setelah Dikhianati
Bekal mumpuni juga dimiliki Acosta jelang balapan di sirkuit bersejarah itu.
Walau belum pernah menang di Assen dalam dua kali penampilan sejak debut grand prix pada 2021, Acosta tak pernah finis lebih buruk dari posisi keempat.
Musim lalu dia mampu finis ketiga pada balapan GP Belanda di kelas Moto2.
Balapan di sirkuit beralias Cathedral of Speed tersebut itu menjadi hal menarik tersendiri baginya.
Jadwal MotoGP Belanda 2024
Live Streaming MotoGP Belanda 2024
MotoGP Belanda 2024
Jadwal Kualifikasi MotoGP Belanda 2024
Pedro Acosta
Marc Marquez
| SEDANG BERLANGSUNG MotoGP Belanda 2024, Tonton di Sini Live Streaming Gratis MotoGP |
|
|---|
| SIARAN LANGSUNG MotoGP Belanda 2024 Jam 19.00 WIB, Akses Live Streaming MotoGP di Sini via HP |
|
|---|
| LIVE Streaming MotoGP Belanda 2024 Jam 19.00 WIB, Bagnaia Merendah Mendominasi di Assen |
|
|---|
| LIVE MotoGP Belanda 2024 Malam Ini, Cek Starting Grid hingga Klasemen Terbaru |
|
|---|
| MotoGP Belanda 2024 Hari Ini, Francesco Bagnaia dan Marc Marquez Sudah Ditabuh, Ducati Tak Cemas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Marc-marquez-motogp-spanyol-2024-pole.jpg)