Xiaomi 2024

HARGA HP Redmi 13 Baru Diluncurkan Juni, Cek Spesifikasi Kecanggihan Xiaomi Redmi 13

Harga HP Xioami 13 Baru Diluncurkan Juni 2024. Redmi 13 mengawali debut perdana di pasar Indonesia pada 5 Juni lalu.

Editor: Salomo Tarigan
KOMPAS.com/Oik Yusuf
HP Redmi 13 

Fitur Canggih Xiaomi menjanjikan update Android 2 kali hingga 4 tahun update keamanan.

Xiaomi Redmi 13 dan kotak kemasannya
Xiaomi Redmi 13 dan kotak kemasannya (KOMPAS.com/ OIK YUSUF)

Berbeda dengan smartphone lain yang hanya memberi garansi 1 tahun, sementara Xiaomi memberikan garansi 15 bulan untuk Redmi 13.

Lebih dari itu Redmi 13 juga menghadirkan fitur antarmuka intuitif, fitur keamanan yang ditingkatkan, hingga integrasi AI untuk membuat perangkat ini user-friendly.

Ponsel ini diyakini menjalankan sistem operasi Android 14 dilapisi antarmuka terbaru HyperOS.

Tampilan Menarik


Redmi 13 hadir dengan panel AMOLED dengan ukuran layar 6,67 inch FHD dan 120Hz refresh rate.

Ponsel ini terlihat membawa desain menarik yang sama seperti Redmi 12.

Redmi 13 diklaim masih dibekali layar ber-punch hole serta punggung dengan tiga lensa disusun zig-zag.

Bagian belakang, ponsel ini dilapisi kaca bertekstur yang tidak hanya terlihat mewah tetapi juga nyaman digenggam.

Meski ukurannya tak sebesar seri lainnya, namun Xiaomi Redmi 13 hadir dengan desain yang elegan dan modern, memberikan kesan premium yang kuat.

Harga


Redmi 13 akan hadir dalam 3 warna yakni hitam, biru, dan kuning dan memiliki pemindai sidik jari di samping (side-mounted fingerprint scanner).

Berikut ini harga Xiaomi Redmi 13 di Indonesia:

Redmi 13 (8 GB/128 GB) - Rp 1.999.000

Redmi 13 (8 GB/256 GB) - Rp 2.199.000

Pembelian Redmi 13 bisa  di situs resmi Xiaomi Indonesia dan marketplace rekanan resmi Xiaomi.

Pemasaran di ritel offline sudah dimulai pada13 Juni 2024.

 

(*/Tribun Medan)

Sumber: TribunSolo.com

Baca juga: SOSOK Wanita yang Ditangkap Bersama Virgoun Bukan Artis, Identitasnya Diungkap Polisi, Virgoun: Maaf

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan  

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved