Polres Padangsidimpuan
Kapolres Padangsidimpuan Sosialisasi Cegah Aksi Bullying Terhadap Anak
Tingginya aksi tersebut membuat orang kian khawatir dengan tindakkan yang berdampak buruk tersebut, termasuk Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dudung
TRIBUN-MEDAN.COM, PADANGSIDIMPUAN-Belakangan ini, aksi buly terhadap anak kerap terjadi di wilayah Indonesia.
Tingginya aksi tersebut membuat orang kian khawatir dengan tindakkan yang berdampak buruk tersebut, termasuk Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dudung Setyawan.
Dalam seminar Komisi Perempuan, Remaja, dan Keluarga (PRK) Majelis Ulama Indonesia Kota Padangsidimpuan, Dudung mengingatkan masyarakat akan ancaman pidana terhadap pelaku serta orang yang membiarkan aksi tersebut.
“Bahwasanya pembiaran terjadinya perundungan anak juga bisa dipidana, bagi para guru harus lebih waspada melihat para murid dalam hal bullying di lingkungan sekolah,” ungkap Dudung dalam seminar yang berlangsung di Kantor MUI Kota Padangsidimpuan, Kamis (20/6/2024) pagi.
Bahkan, Dudung juga mengingatkan masyarakan untuk berperan aktif guna mencegah aksi perudungan tersebut.
Mulai dari menasehati pelaku hingga memberitahu aksi tersebut ke pihak kepolisian.
“Kita harus berperan aktif guna mencegah aksi ini. Kalau bukan kita, siapa lagi yang akan mencegahnya,” tegasnya.
Acara seminar tersebut tampak dihadiri Ketua MUI Kota Padangsidimpuan Drs. H. Zulpan Efendi Hasibuan, M. Ag, Kasat Reskrim Polres Padangsidimpuan AKP Maria Marpaung SE. MM , Ketua Komisi PRK Dra. Hj. Tukholija Harahap, Pemateri Dr. Fauziah Nasution, M. Ag, Siswa dan Siswi SMP Negeri dan Swasta Sekota Padangsidimpuan, serya Siswa dan Siswi SMA - Sederajat Negeri dan Swasta Sekota Padangsidimpuan.
Kegiatan tersebut berlangsung sejak pukul 09.15 Wib dengan tamgkaian kegiatan pembacaan Ayat Suci Al - Qur'an oleh Siti Aisyah Humairah, Laporan Ketua Panitia pelaksana Dra. Hj. Tikholija Harahap, Kata sambutan sekaligus membuka seminar oleh Ketua Umum MUI Kota Padangsidimpuan Drs. H Zulfan Efendi Hasibuan, MA, serya Seminar oleh Bapak Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dudung Setyawan, SH,.S.I.K,. MH.(jun-tribun-medan.com).
Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dudung Setyawan SH S
Polda Sumut
Stop Cyberbullying
Warga Padangsidimpuan
| Sabam Rajagukguk Tinjau SPPG Polres Padangsidimpuan, Didorong Jadi Penggerak Ekonomi Baru |
|
|---|
| Kapolres Padangsidimpuan Hadiri Kuliah Umum UMTS, Dorong Generasi Muda Songsong Indonesia Emas 2045 |
|
|---|
| Anggota LSM Ditangkap Polisi di Padangsidimpuan, Diduga Simpan Sabu dan Ganja |
|
|---|
| Polres Padangsidimpuan Bekuk Pencuri Brilink Pompo Computer, Rugikan Pemilik Rp10 Juta Lebih |
|
|---|
| Buronan Ditemukan di Kos-Kosan Biru, Satresnarkoba Polres Padangsidimpuan Bekuk Pengedar Sabu |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Sosialisasi-bukying-polres-Padang-sidimpuan.jpg)